KSAD Pimpin Sertijab Tujuh Pejabat Utama TNI AD
KSAD Jenderal TNI Andika Perkasa memimpin Acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) tujuh pejabat utama di jajaran TNI AD.
Penulis: Gita Irawan
Editor: Adi Suhendi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Andika Perkasa memimpin Acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) tujuh pejabat utama di jajaran TNI AD.
Serah terima jabatan berlangsung di Lantai Dasar Gedung E Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad), Jakarta, Kamis (1/4/2021).
Jabatan yang diserahterimakan meliputi Asops KSAD dari Mayjen TNI Surawahadi kepada Mayjen TNI Eka Wiharsa.
Baca juga: TNI-Polri Jamin Pengamanan, Uskup Agung Jakarta Ajak Warga Beribadat Tanpa Khawatir Ancaman
Pangdam XIV/Hsn Mayjen TNI Andi Sumangerukka kepada Mayjen TNI Mochamad Syafei Kasno.
Gubernur Akmil dari Mayjen TNI Totok Imam Santoso kepada Brigjen TNI Candra Wijaya,
Kapushubad Mayjen TNI Wahyu Agung Prayitno kepada Brigjen TNI Masri.
Baca juga: Panglima TNI: Mulai Malam Ini Gereja Hingga Objek Vital Nasional Diberi Penjagaan
Danpusintelad dari Brigjen TNI Sonny Aprianto kepada Brigjen TNI Sudarji.
Dirkuad dari Brigjen TNI Temas kepada Kolonel Cku Tony Suherman.
Kadispenad dari Brigjen TNI Nefra Firdaus kepada Kolonel Inf Tatang Subarna.
Baca juga: Kondisi Kopka Ade Casmita Prajurit TNI yang Lumpuh Disengat Tawon Membaik, Ini Harapan Istri KSAD
"Acara Sertijab sekaligus dirangkai dengan penandatanganan berita acara serah terima jabatan Ketua Persit KCK oleh masing-masing Ketua Persit yang melaksanakan serah terima," sebagaimana dikutip dalam keterangan resmi Dinas Penerangan Angkatan Darat, Jumat (2/4/2021).
Acara tersebut dihadiri oleh pejabat teras di lingkungan Mabesad dan Ketua Umum beserta para pengurus pusat Persit KCK.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.