Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Cara Dapat Diskon 50 Persen Biaya Listrik PLN April 2021, Tak Lagi Melalui Website Atau PLN Mobile

Program listrik diskon dari PLN diperpanjang dari April hingga Juni 2021, berikut penjelasan skema perpanjangan diskon dan cara mendapatkannya.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Daryono
zoom-in Cara Dapat Diskon 50 Persen Biaya Listrik PLN April 2021, Tak Lagi Melalui Website Atau PLN Mobile
Tangkap layar akun Instagram @pln123_official
Program listrik diskon dari PLN diperpanjang dari April hingga Juni 2021, dengan skema baru Triwulan II 2021 

"Namun tentunya dengan potongan dari stimulus sebesar 50 persen,” ujar Bob Saril selaku Direktur Niaga dan Manajemen Pelanggan PLN.

Sedangkan khusus untuk pembebasan biaya beban, abonemen, dan pembebasan ketentuan rekening minimum, pemberian stimulus akan diberikan secara otomatis dengan memotong tagihan rekening listrik konsumen sosial, bisnis dan industri.

Potongan sebesar 50 persen hanya diberikan untuk biaya beban atau abonemen dan biaya pemakaian rekening minimum.

Sejak April tahun 2020, pemerintah melalui PLN telah menyalurkan stimulus listrik sebesar Rp 13,15 Triliun kepada 33,02 juta pelanggan.

Sementara pada triwulan I (Januari-Maret 2021) pemerintah telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 4,66 triliun untuk stimulus listrik.

Untuk memberikan layanan kepada pelanggan terkait stimulus, PLN membuka saluran pengaduan melalui aplikasi PLN Mobile yang dapat diunduh melalui Playstore atau AppStore.

(Tribunnews.com/Oktavia WW)

Berita Rekomendasi

Berita lain terkait Cara Klaim Diskon Listrik dari PLN 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas