Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mohammad Rizki Pratama Diprediksi Bakal Jadi Kartu Truf Megawati di Bursa Ketum PDIP

Posisi penerus Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) diperkirakan akan berjalan alot jika terbelah menjadi dua faksi yaitu

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Mohammad Rizki Pratama Diprediksi Bakal Jadi Kartu Truf Megawati di Bursa Ketum PDIP
Warta Kota/Adhy Kelana
Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (kanan) memberikan bendera Merah Putih penutup peti jenazah kepada keluarga mendiang Ketua MPR RI, Taufik Kiemas, yang diwakili oleh putranya, Mohammad Rizki Pratama usai upacara pemakaman di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (9/6/2013). Taufiq Kiemas wafat pada Sabtu (8/6/2013) malam di Rumah Sakit Umum Singapura (Singapore General Hospital) setelah beberapa hari menjalani perawatan karena penyakit komplikasi yang dideritanya. Warta Kota/Adhy Kelana 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Posisi penerus Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) diperkirakan akan berjalan alot jika terbelah menjadi dua faksi yaitu faksi Puan Maharani dan faksi Prananda Prabowo

Lantas jika keduanya sama-sama kuat dan terjadi deadlock, bagaimana solusinya? 

Pengamat komunikasi politik Universitas Paramadina Hendri Satrio mengatakan Megawati masih memiliki kartu truf di balik sosok Mohammad Rizki Pratama. 

Diketahui, Mohammad Rizki Pratama alias Tatam merupakan anak pertama dari Megawati dengan Surindro Supjarso. 

"Nah makanya saya mengatakan kalau faksi Puan dan faksi Prananda ini sama-sama kuat dan tidak ketemu (deadlock), maka solusinya ada di kartu trufnya bu Mega yang selama ini disimpan, tidak pernah dipertunjukkan ke publik," ujar Hendri, ketika dihubungi Tribunnews.com, Selasa (13/4/2021). 

Hendri mengungkap sosok Tatam memang tak pernah terjun ke politik seperti sang adik Prananda yang berkutat di internal PDIP maupun Puan yang pernah mengecap pengalaman di eksekutif-legislatif. 

Baca juga: Terkait Penerus Megawati : Puan Berpengalaman di Eksekutif Legislatif, Prananda Nadi Jantung PDIP 

Namun, Tatam diyakini dapat menjadi solusi jika Prananda dan Puan sama-sama kuat.

Berita Rekomendasi

Yang menarik, Hendri mengatakan dari sisi biologis Tatam sangat mirip dengan sang kakek yaitu Soekarno. 

"Memang sosok ini tidak di politik, dia lebih ke bisnis. Tapi secara mistis dan biologis sangat mirip dengan Soekarno, namanya Mohammad Rizki Pratama atau mas Tatam, anak pertama Megawati Soekarnoputri," jelas Hendri. 

"Tatam ini bisa jadi solusi bila ada deadlock antara keputusan siapa yang akan menjadi pengganti Megawati apakah mas Prananda atau mbak Puan," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas