Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Survei Indikator: 45,8 Persen Masyarakat Setuju Aturan Larangan Mudik Lebaran

Indikator Politik Indonesia merilis hasil survei mengenai larangan mudik oleh Pemerintah di masa pandemi Covod-19.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Survei Indikator: 45,8 Persen Masyarakat Setuju Aturan Larangan Mudik Lebaran
Tribunnews.com/Rizki Sandi Saputra
Kondisi terkini para calon pemudik yang sudah mulai datangi stasiun kereta api Pasar Senen jelang pelarangan mudik lebaran, Selasa (4/5/2021). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Indikator Politik Indonesia merilis hasil survei mengenai larangan mudik oleh Pemerintah di masa pandemi Covod-19.

Dari survei yang dilakukan pada 13-17 April 2021, responden diberikan pertanyaan apakah setuju atau tidak setuju dengan keputusan pemerintah tersebut?

Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanudin Muhtadi menyebutkan, sebanyak 45,8 persen responden setuju terkait aturan larangan mudik untuk mencegah penularan Covid-19.

"Kebanyakan, 45.8 persen, merasa setuju dengan keputusan pemerintah tersebut," kata Burhanudin Muhtadi, Selasa (4/5/2021).

Baca juga: Sejumlah Pemudik Mulai Terlihat di Stasiun Pasar Senen Jakarta

Sementara, responden lainnya pun menganggap tidak setuju terkait pelarangan mudik tersebut.

Ada Tidak Setuju (28,0 persen), Setuju Tidak, Tidak Setuju Juga Tidak (23,0 persen) dan Tidak Jawab/Tidak Tahu (3,2 persen).

Adapun sejumlah alasan masyarakat tidak setuju terkiat pelarangan mudik yang dilakukan pemerintah, yakni berkunjung ke rumah keluarga (18,4 persen), rindu keluarga (12,2 persen), menggunakan protokol kesehatan (9,2 persen), acara tahunan (8,5 persen) hingga Covid-19 sudah berakhir (7,2 persen).

Berita Rekomendasi

Adapun Survei Indikator Politik Indonesia ini digelar pada 13-17 April 2021.

Survei dilakukan melalui sambungan telepon terhadap 1.200 responden yang dipilih secara acak. 

Tingkat kekeliruan atau margin of error tercatat kurang lebih 2,9 persen dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas