Teks Naskah Khutbah Shalat Gerhana Singkat: Alam pun Bertasbih
Inilah contoh naskah khutbah shalat gerhana bulan yang bisa dibacakan setelah shalat gerhana pada Rabu (26/5/2021) malam nanti.
Penulis: Sri Juliati
Editor: Pravitri Retno W
أَشْهَدُ أَنْ لَّا إِلَهَ إِلاَّ اللهُ وَ أَشْهَدُ أَنَّ مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ. أَللَّهُمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَأَصْحَابِهِ وَمَنْ تَبِعَهُ إِلَى يَوْمِ الدِّيْنِ. أَمَّا بَعْدُ. فَياَ عِبَادَاللهِ أُوْصِيْكُمْ وَإِيَّايَ بِتَقْوَاللهِ فَقَدْ فَازَ الْمُتَّقُوْنَ.
وَقَالَ اللهُ تَعَالَى فِيْ كِتَابِهِ الْكَرِيْمِ أَعُوْذُ بِاللهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ:
اَلَمْ تَرَ اَنَّ اللّٰهَ يُسَبِّحُ لَهٗ مَنْ فِى السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِ وَالطَّيْرُ صٰۤفّٰتٍۗ كُلٌّ قَدْ عَلِمَ صَلَاتَهٗ وَتَسْبِيْحَهٗۗ وَاللّٰهُ عَلِيْمٌۢ بِمَا يَفْعَلُوْنَ
(Qs An Nur 41)
Jaamaah yang berbahagia, marilah bersama-sama kita panjatkan puji dan syukur kepada Allah SWT yang telah menciptakan langit dan bumi dengan segala isinya, menciptakan alam semesta dalam keserasian dan keseimbangan.
Mari kita perbarui kesaksian kita masing-masing bahwa tiada tuhan selain Allah dan bahwa Nabi Muhammad SAW adalah utusan Allah yang risalahnya membawa dan menjanjikan kebahagiaan bagi kita semua, dunia dan hari kemudian.
Shalawat serta salam semoga senantiasa tercurah kepada beliau Nabi Muhammad SAW, kepada keluarganya, kepada para sahabatnya, dan kepada setiap orang yang mengikuti risalahnya.
Saudara-saudara, seluruh alam ini bertasbih kepada-Nya, memuji kebesaran-Nya. Ini bisa kita lihat dalam Qur'an surat An Nur yang telah kita bacakan di awal khutbah:
اَلَمْ تَرَ اَنَّ اللّٰهَ يُسَبِّحُ لَهٗ مَنْ فِى السَّمٰوٰتِ وَالْاَرْضِ وَالطَّيْرُ صٰۤفّٰتٍۗ كُلٌّ قَدْ عَلِمَ صَلَاتَهٗ وَتَسْبِيْحَهٗۗ وَاللّٰهُ عَلِيْمٌۢ بِمَا يَفْعَلُوْنَ
Artinya: Tidakkah engkau (Muhammad) tahu bahwa kepada Allah-lah bertasbih apa yang di langit dan di bumi, dan juga burung yang mengembangkan sayapnya. Masing-masing sungguh, telah mengetahui (cara) berdoa dan bertasbih. Allah Maha Mengetahui apa yang mereka kerjakan.(Qs An-Nur ayat 41)
Alam yang di bumi, tumbuhan, binatang, gunung dan lautan semua bertasbih dan memenuhi sunatullah.
Hari ini, bulan dan matahari yang ada di langit bertasbih sangat kuatnya.
Mengajak kita untuk bertasbih, memuji kebesaran Allah SwT.
Malam Kamis 15 Syawal 1442 H atau Rabu Malam 26 Mei 2021 ini terjadi Gerhana Bulan Total di seluruh Indonesia.