Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi Dijadwalkan Buka Munas VIII di Kendari, Ini Tanggapan Kadin Daerah

Presiden Jokowi dijadwalkan bakal membuka Musyawarah Nasional (Munas) VIII Kadin di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), pada 30 Juni 2021

Penulis: Sanusi
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Jokowi Dijadwalkan Buka Munas VIII di Kendari, Ini Tanggapan Kadin Daerah
Tribunnews/HO/Biro Pers Setpres/Muchlis Jr
Presiden Joko Widodo direncanakan membuka Musyawarah Nasional (Munas) VIII Kadin di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), pada 30 Juni 2021 mendatang. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Sanusi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Para pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) dari berbagai daerah beserta jajaran pimpinan asosiasi mengapresiasi keputusan Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk membuka Musyawarah Nasional (Munas) VIII Kadin di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), pada 30 Juni 2021 mendatang.

Rencananya, pembukaan Munas VIII Kadin akan digelar di area Masjid Al Alam Teluk Kendari, pada 30 Juni sekitar pukul 16.00 WITA.

Kehadiran Presiden Jokowi pada ajang lima tahunan Kadin semakin meningkatkan semangat kolaborasi antara pemerintah dan sektor swasta dalam upaya memulihkan kesehatan dan perekonomian yang terdampak pandemi.

"Kami mengapresiasi keputusan Presiden Jokowi untuk membuka Munas VIII Kadin di Kendari. Kehadiran Bapak Presiden Jokowi akan membawa pesan kuat untuk makin bersinergi dengan pengusaha dalam memulihkan kesehatan dan membangkitkan perekonomian nasional yang terdampak pandemi. Dengan semangat ini, Kadin dari berbagai daerah siap menyukseskan Munas VIII," kata Ketua Umum Kadin Nusa Tenggara Timur (NTT) Abraham Paul Liyanto, di Kupang, NTT, Kamis (24/6/2021).

Optimisme serupa juga disampaikan Ketua Umum Kadin Jambi Usman Sulaiman.

Baca juga: Presiden Jokowi Dijadwalkan Buka Munas Kadin di Kendari

“Saya yakin Munas VIII Kadin yang dihadiri Bapak Presiden Jokowi akan menghasilkan keputusan terbaik bagi kemajuan Kadin. Munas Kadin akan berjalan sukses, lancar aman, dan menghasilkan keputusan, serta memilih Ketua Umum terbaik yang bisa membawa kemajuan bagi Kadin dan bangsa Indonesia," kata Usman.

BERITA REKOMENDASI

Hal senada diungkapkan Ketua Dewan Pembina Asosiasi Industri Pengolahan Daging Indonesia, Juan Permata Adoe.

Juan menyatakan, pemilihan lokasi Munas di Kendari telah melalui pertimbangan yang sangat matang.

Kendari, kata Juan, adalah salah satu kota di Indonesia yang berhasil menekan laju persebaran pandemi Covid-19.

"Tak ada keraguan atas pelaksanaan Munas VIII di Kendari yang telah dipersiapkan secara matang dengan tetap memegang teguh protokol kesehatan secara ketat,” ucap Juan yang juga Wakil Ketua SC Panitia Munas VIII Kadin.

Baca juga: Satgas Covid DKI Tak Setujui Konvensi ALB Kadin, Munas di Kendari Berpeluang Ditunda

Kepastian mengenai kehadiran Presiden Jokowi untuk membuka Munas VIII Kadin, disampaikan Ketua Penyelenggara Munas Kadin Adisatrya Sulisto di Jakarta, pada Rabu (23/6/2021).


“Bapak Presiden dijadwalkan hadir di Kendari, pada 30 Juni 2021. Panitia Penyelenggara Munas telah diundang di Sekretariat Presiden untuk berkoordinasi terkait kedatangan Bapak Presiden, tanggal 30 Juni,” kata Adisatrya Sulisto.

Menurut Adisatrya, Munas akan berjalan sesuai jadwal yang telah ditetapkan dan Panitia Penyelenggara mempersiapkan pelaksanaan Munas dengan sebaik-baiknya.

“Munas masih terus jalan. Tidak ada pembatalan,” katanya.

Di tempat terpisah, Ketua Umum Kadin Sulawesi Tenggara Anton Timbang menyatakan, hingga saat ini pihaknya telah menyiapkan segala aspek teknis pelaksanaan Munas dengan mengutamakan protokol kesehatan secara ketat.

Baca juga: Kian Meluas, Kadin Sulbar Deklarasikan Dukungan untuk Arsjad Rasjid

Anton menyatakan, Kadin akan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Provinsi dan Kota Kendari.

"Kita siapkan ratusan tenaga medis, semua sudah siap,” katanya.

Untuk menyukseskan Munas yang akan dihadiri para pengusaha di Tanah Air itu, Kadin Sulawesi Tenggara telah membentuk kepanitiaan lokal yang berisi 192 orang.

Selain menghadiri Munas Kadin, Presiden Jokowi juga dijadwalkan akan menyaksikan langsung pelaksanaan Vaksinasi Gotong Royong yang diselenggarakan Kadin Sultra.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas