Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PAN Minta Pemerintah Tindak Tegas Penimbun Obat dan Vitamin Covid

Setelah sebelumnya tabung oksigen, kini obat-obatan, vitamin, imun booster, hingga susu pun ikut-ikutan langka dan melonjak harganya.

Penulis: Vincentius Jyestha Candraditya
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in PAN Minta Pemerintah Tindak Tegas Penimbun Obat dan Vitamin Covid
Warta Kota/Henry Lopulalan
Ilustrasi: Suasana masyarakat berbelanja obat dan peralatan medis di Pasar Pramuka, Jalan Pramuka, Matraman, Jakarta Timur, Rabu(30/5/2021). Meningkat virus Covid 19 menimbulkan meningkatnya permintaan multi vitamin dan beberapa jenis obat lainnya. Banyaknya permintaan membuat harga menjadi naik bahkan obat jenis antibiotik langka. Begitu juga persedian tabung Oksigen mulai tipis persediaanya. (Warta Kota/Henry Lopulalan) 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Vincentius Jyestha

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Setelah sebelumnya tabung oksigen, kini obat-obatan, vitamin, imun booster, hingga susu pun ikut-ikutan langka dan melonjak harganya.

Menyikapi hal ini, Wakil Sekjen DPP Partai Amanat Nasional dr. Irvan Herman meminta Pemerintah memastikan distribusi pasokan obat dan covid suplemen aman, khususnya selama PPKM Darurat yang menuntut rakyat tidak banyak keluar rumah.

"Pemerintah harus bisa menjamin distribusi dan pasokan obat, covid suplemen hingga susu agar mudah diakses oleh setiap rakyat yang membutuhkan dengan harga yang terjangkau," ujar dr. Irvan Herman, kepada wartawan, Selasa (6/7/2021)

Sebagai dokter, Irvan mengingatkan pasokan vitamin, imun booster hingga susu ini tidak boleh tersendat. Sebab saat persediaan di lapangan langkah, maka harga pun berpotensi melonjak naik.

Baca juga: Kapolda Jateng Tegaskan Tindak Tegas Oknum Penimbun Peralatan Medis, Obat dan Oksigen

"Pemerintah harus bertindak cepat, jika terindikasi ada penimbun yang menyebabkan harga jadi mahal maka harus dikejar dan ditindak secara tegas. Jangan sampai sudah tidak bisa mencari nafkah dengan leluasa, rakyat juga semakin sulit karena harga vitamin dan obat yang mahal," tambahnya.

Lebih lanjut, Irvan menjelaskan bahwa saat ini meningkatnya kebutuhan akan vitamin, imun booster, hingga susu seiring meningkat karena angka positif Covid19 baru juga meningkat. Inilah yang biasanya dimanfaatkan oknum tidak bertanggungjawab untuk menimbun.

Baca juga: 5 Perintah Kapolri kepada Kapolda di Jawa-Bali, Tindak Penimbun dan Penjual Obat di Atas HET

Berita Rekomendasi

"Suplemen Covid diperlukan baik bagi yang sedang dalam perawatan dan isolasi mandiri maupun bagi masyarakat yang tidak tertular tapi ingin menjaga imun. Belum lagi ada panic buying" lanjut Irvan.

Selain itu, dia pun meminta masyarakat agar tidak terlalu panik, khususnya yang masih dalam kondisi sehat. Irvan menyebut agar tubuh dapat pasokan vitamin, tidak selalu harus dengan vitamin berupa suplemen.

"Bisa dengan mengkonsumsi berbagai sayur, buah, dan protein yang cukup," tandasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas