KLIK pedulilindungi.id untuk Download Sertifikat Vaksin Covid-19 ke-1 dan 2, Bisa Juga Lewat SMS
Segera download Sertifikat Vaksin Covid-19 ke-1 dan 2 dengan mengakses pedulilindungi.id atau bisa juga lewat SMS.
Penulis: Lanny Latifah
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini cara cek status vaksinasi dan cara download sertifikat vaksin Covid-19 ke-1 dan 2.
Masyarakat yang sudah menerima vaksinasi Covid-19 dosis ke-1 dan 2, dapat mengunduh sertifikat vaksinasi melalui laman resmi pedulilindungi.id.
Dalam sertifikat vaksinasi tersebut, tertulis nama lengkap, NIK, ID sertifikat, hingga tanggal pelaksanaan vaksinasi.
Untuk bisa mengunduh sertifikat vaksinasi, masyarakat harus terlebih dahulu membuat akun PeduliLindungi.
Setelah membuat akun, login ke laman pedulilindungi.id dan mengunduh sertifikat.
Sebelumnya, masyarakat juga dapat mengecek status vaksinasi terlebih dahulu hanya dengan menggunakan Nama Lengkap dan NIK.
Baca juga: 3 Cara Download Sertifikat Vaksinasi Sebagai Syarat Perjalanan Selama PPKM, Login pedulilindungi.id
Baca juga: Seberapa Besar Edukasi Vaksin Covid-19 terhadap Anak? Begini Kata Dokter
Selain itu, dikutip dari akun Instagram @dkijakarta, sertifikat vaksinasi juga dapat didownload melalui SMS PeduliLindungi.
Jika Anda menerima pesan dari PeduliLindungi bernomor 1199, segera buka pesan tersebut.
Pesan berisi sertifikat vaksinasi yang diberikan melalui tautan.
Jika ingin mengunduh, Klik tautan yang dikirimkan, maka muncul gambar sertifikat vaksinasi dengan format png.
Setelah itu, Anda bisa mengunduh sertifikat vaksinasi Covid-19.
Cara Cek Status Program Vaksinasi
1. Buka laman pedulilindungi.id atau Klik di Sini;
2. Masukan Nama Lengkap dan NIK;
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.