Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Wamenkes: 94 Persen Kematian Pasien Covid-19 di Indonesia akibat Belum Divaksinasi

Proses vaksinasi pada usia produktif 18 hingga 59 tahun kini sudah mencapai 75 persen untuk dosis satu dan dosis dua sebanyak 20,9 persen.

Editor: Dewi Agustina
zoom-in Wamenkes: 94 Persen Kematian Pasien Covid-19 di Indonesia akibat Belum Divaksinasi
dokumentasi Kominfo
Wakil Menteri Kesehatan dr. Dante S. Harbuwono menjealaskan soal kedatangan 6 Juta Dosis Vaksin Covid-19 Sinovac Kamis (25/3/2021) siang. Vaksi ini akan langsung dibawa ke Bio Farma, Bandung untuk dilakukan produksi serta akan dievaluasi secara keamanan dan mutu oleh BPOM RI sebelum dipakai masyarakat. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Angka kematian akibat Covid-19 di Indonesia terus mengalami pertambahan. Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante Saksono menyebut 94 persen kematian akibat covid-19 di Indonesia akibat belum divaksinasi.

"Jadi berdasarkan laporan terakhir, angka kematian akibat infeksi COVID-19 itu pada beberapa saat ini itu 90 sampai 94 persen adalah mereka yang belum divaksinasi, dengan adanya kegiatan vaksinasi ini akan memberikan respons imun tubuh yang lebih baik, baik itu apabila belum terkena infeksi maupun setelah terkena infeksi," ujar Dante kanal YouTube Kadin Indonesia yang disiarkan secara langsung, Minggu (25/7/2021).

Berdasarkan data yang ditampilkan laman Kemenkes per 25 Juli 2021, capaian vaksinasi Corona di Indonesia masih di bawah 30%.

Capaian vaksinasi dosis pertama sebanyak 44.469.974 (21,35%). Sedangkan dosis kedua sebanyak 17.906.504 (8,60%). Data ini diperbarui setiap hari pukul 12.00 WIB.

Artinya ada 22 per 100 penduduk sasaran vaksinasi yang sudah mendapatkan 1 dosis.

Capaian vaksinasi tertinggi berada di DKI Jakarta dan Bali.

Jakarta mencapai dosis pertama 76,25% dan dosis kedua 23,69%. Sedangkan untuk Bali, dosis pertama 84,17% dan dosis kedua 22,74%.

BERITA TERKAIT

Sementara itu Pemprov DKI Jakarta terus mengebut program vaksinasi Covid-19 guna mewujudkan kekekalan massal (herd immunity).

Berbagai upaya pun dilakukan Pemprov DKI, mulai dari mengadakan vaksinasi keliling hingga menggelar serbuan vaksinasi setiap Sabtu-Minggu.

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan DKI Jakarta Dwi Oktavia mengatakan, saat ini lebih dari dua juta penduduk ibu kota telah menerima dosis ke-2 vaksin Covid-19.

"Total dosis dua kini mencapai 2.191.407 orang atau 24,9 persen," ucapnya.

Baca juga: Klik pedulilindungi.id, Ini Cara Cek dan Download Sertifikat Vaksinasi Covid-19, Siapkan KTP

Anak buah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan ini menambahkan, untuk vaksinasi Covid-19 sudah diterima 6.982.429 penduduk ibu kota.

"Jadi untuk satu dosis pertama itu sudah 79,2 persen," ujarnya.

Untuk program vaksinasi bagi anak usia 12 hingga 17 tahun, kini progresnya sudah mencapai 42,8 persen.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas