Epidemiolog: PPKM Seperti Never Ending jika Target Pengendalian Covid-19 Tak Tercapai
Tanggapan Epidemiolog Masdalina Pane soal PPKM: PPKM Seperti Never Ending, Jika Target Pengendalian Covid-19 Tak Tercapai.
Penulis: Shella Latifa A
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Kepala Bidang Pengembangan Profesi Perhimpunan Ahli Epidemiologi Indonesia (PAEI), Masdalina Pane meminta pemerintah untuk mencapai target dari sejumlah indikator pengendalian Covid-19.
Ia mengatakan, pengendalian Covid-19 bukan hanya melihat jumlah kasus, angka Bed Occupancy Rate (BOR) dan kesembuhan.
Melainkan juga terkait cakupan testing dan tracing, vaksinasi, serta menurunkan angka kematian.
"Penuhi semua indikator dan target yang ditetapkan, testing 400 ribu-500 ribu sehari."
"Vaksin 1 juta dan tracing 115-130, kenapa angkanya masih di bawah 3?"
"Angka kematian jangan melebih apa yang sudah targetkan," jelas Masdalina, dikutip dari tayangan YouTube TV One, Minggu (8/8/2021).
Baca juga: Kasus Covid-19 Menurun selama Masa PPKM, Epidemiolog: Tapi Belum Terkendali
Menurutnya, PPKM tidak akan mengubah apapun jika pengendalian Covid-19 tak dilakukan sesuai target.
"Apapuan jenis PPKM-nya, selama indikator-indikator yang ditetapkan pemerintah tidak bisa dicapai sendiri. "
"Maka akan sulit kita menuju terkendali (Covid-19)," ujar dia.
Lanjutnya, kata Masdalina, apabila indikator tersebut tidak tercapai, maka bisa saja PPKM akan terus diperpanjang.
"Selama target belum terpenuhi, sulit sekali kita menyebut terkendali."
"Pembatasan (PPKM) seperti never ending, seperti tidak ada selesainya, kalau target tidak bisa dicapai," tuturnya.
Baca juga: Berakhir Hari Ini, PPKM Level 4 Diperpanjang atau Tidak? Begini Data Kasus Covid-19 dalam Sepekan
Selain itu, selama diberlangsungkannya PPKM, memang ada penurunan laju kasus.
Namun, di satu sisi, angka kematian akibat Covid-19 juga masih tinggi.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.