Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kapan Puasa Tasua dan Asyura Dilaksanakan? Ini Jadwal, Bacaan Niat dan Keutamaannya

Simak jadwal pelaksanaan puasa Tasu'a dan Asyura. Lengkap dengan bacaan niat dan keutamaan menjalankannya.

Penulis: Yurika Nendri Novianingsih
Editor: Garudea Prabawati
zoom-in Kapan Puasa Tasua dan Asyura Dilaksanakan? Ini Jadwal, Bacaan Niat dan Keutamaannya
Instagram @BimbinganIslam
Simak jadwal, bacaan niat dan keutamaan puasa Tasua dan Asyura. 

Sebab puasa Ramadhan adalah wajib sedangkan puasa Muharram adalah sunah.

4. Hari Puasa Umat Nabi Musa

Ibnu Abbas mengungkapkan bahwa Nabi Muhammad SAW datang ke Madinah dan melihat orang-orang Yahudi berpuasa pada hari Asyura.

Maka Nabi bertanya. "Ada apa ini?"

Mereka menjawab, "Hari baik, saat Allah membebaskan Nabi Musa dan Bani Israil dari musuh mereka, hingga membuat Musa berpuasa karenanya."

Maka Nabi Muhammad SAW bersabda:

"Saya lebih hormat terhadap Musa dari kamu." Lalu beliau berpuasa pada hari itu dan menyuruh orang agar berpuasa." (HR. Bukhari Muslim).

Berita Rekomendasi

Puasa Asyura berhubungan erat dengan Nabi sebelum Rasulullah, yaitu Musa dan kaumnya.

Maka dari itu, beliau memuliakan hari itu dengan berpuasa.

5. Mewujudkan Impian Rasulullah

Ada sebuah obsesi Rasulullah yang belum terlaksana, lantaran ajal menjemput sebelum tercapai.

Obsesi itu adalah puasa Tasu'a, yakni puasa pada tanggal 9 Muharram.

Hal itu seperti yang diceritakan Ibnu Abbas ra: Rasulullah bersabda:

"Kalau saya lanjut umur sampai tahun yang akan datang, niscaya saya akan berpuasa Tasu'a (tanggal 9 Muharram). (HR.Muslim).

(Tribunnews.com/Yurika)

Bacaan Doa lainnya

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas