Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kasus Aktif Mingguan per 20 September 2021 Turun Drastis, Satgas: 5 Hari Beruntun Sentuh Angka 1 %

Wiku mkabarkan perkembangan kasus Covid19 di Indonesia minggu ini alami penurunan dratis, bahkan kasus positif harian capai 1 % dalam 5 hari terakhir

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Citra Agusta Putri Anastasia
zoom-in Kasus Aktif Mingguan per 20 September 2021 Turun Drastis, Satgas: 5 Hari Beruntun Sentuh Angka 1 %
Kolase TribunNewsmaker - shutterstock
Ilustrasi memakai masker. 

TRIBUNNEWS.COM - Juru Bicara Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito, mengabarkan perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia pada minggu ini kembali mengalami penurunan yang cukup signifikan.

Terhitung 20 September 2021, bahkan dalam 5 hari terakhir, kasus positif harian di Indonesia mencapai seribu kasus.

Dengan jumlah ini, Wiku menyebut presentase kasus aktif dapat menyentuh angka 1 persen.

Hal tersebut disampaikan Wiku dalam konferensi pers evaluasi mingguan Covid-19 yang disiarkan secara virtual melalui YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (21/9/2021).

"Perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia pada minggu ini kembali mengalami penurunan yang cukup drastis."

Baca juga: Target Program Vaksinasi Covid-19 Nasional Sentuh Angka 39,43 Persen

Baca juga: Jokowi Jelaskan Dua Fokus Pengendalian Covid-19 Saat ini

"Per kemarin, 20 September 2021 kasus positif harian telah menyentuh angka seribu kasus dengan kasus aktif yang telah menyentuh 1 persen selama lima hari berturut-turut," terang Wiku.

Menurut Wiku, ini merupakan pencapaian yang sangat baik dan buah kerja keras seluruh masyarakat Indonesia.

Berita Rekomendasi

Mengingat sebelumnya, Indonesia pernah mencapai 56 ribu kasus dengan kasus aktif 18 persen pada Juli 2021 lalu.

Kasus Aktif Covid-19 di Indonesia Turun Jadi 1 Persen
Perkembangan kasus Covid-19 di Indonesia. (Tangkap Layar Youtube Sekretariat Presiden) Selasa (21/9/2021)

Kabar baiknya, selain kasus Covid-19 turun, peningkatan terjadi pada angka kesembuhan pasien Covid-19.

"Menurunnya kasus Covid-19 ini ternyata juga diikuti dengan terus meningkatnya presentase kesembuhan," tambah Wiku.

Baca juga: Klaster Sekolah di Purbalingga, 61 Siswa SMP Negeri 3 Mrebet Positif Covid-19 

Hingga saat ini, kata Wiku, angka kesembuhan telah mencapai lebih dari 95 persen.

Bahkan, angka kesembuhan harian tersebut selalu meningkat berkali-kali lipat dari kasus positif setiap harinya.

Tak tanggung-tanggung, pada tanggal 13 September 2021, kasus kesembuhan Indonesia bertambah hampir 5 kali lipat dari kasus positif harian.

"Dimana kasus positif bertambah 2.577 kasus, sedangkan kesembuhan bertambah 12.474.000 kasus," ujar Wiku menerangkan detail angka perbandingan kasus positif dan kesembuhannya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas