Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kakorlantas Turun Langsung Atur Kendaraan di Pembukaan PON XX Papua

Irjen Pol Istiono turun langsung mengatur lalu lintas pada saat Opening Ceremony Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Stadion Lukas Enembe, Sabtu malam

Penulis: Adi Suhendi
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Kakorlantas Turun Langsung Atur Kendaraan di Pembukaan PON XX Papua
Handout
Irjen Pol Istiono turun langsung mengatur lalu lintas pada saat Openning Ceremony Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, Papua, Sabtu (2/10/2021) malam. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Adi Suhendi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Istiono turun langsung mengatur lalu lintas pada saat Openning Ceremony Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, Papua, Sabtu (2/10/2021) malam.

Sebelumnya ia mengecek pos-pos lalu lintas di sekitar stadion dan mengecek laju lalu lintas menjelang perhelatan akbar yang dihadiri Presiden Jokowi tersebut.

Setelah itu, ia dan rombongan menyisir stadion, untuk memantau ketertiban kendaraan yang terparkir di stadiun tersebut.

Tak hanya itu ia juga sempat berdiskusi dan membeli produk-produk UMKM yang dijajakan pedagang.

“Kondisi lalu lintas disini aman dan lancar untuk pelaksanaan opening PON XX 2021,” ucap Kakorlantas Polri Irjen Pol Istiono dikutip dari keteranga yang diterima, Minggu (3/10/2021).

Jendral bintang dua ini pun beserta jajaran Polri menyaksikan pembukaan PON XX yang dihadiri langsung Presiden Jokowi dan para menteri kabinet Indonesia Bersatu.

Baca juga: Jokowi Ungkap Rasa Bangga saat Pembukaan PON XX Papua, Pemerintah Pastikan Aman

BERITA REKOMENDASI

Usai acara ia pun terjun langsung membantu Dirlantas mengatur kendaraan para petinggi negeri ini yang akan meninggalkan venue Sadion Lukas Enembe.

Seperti kita ketahui pelaksanaan PON XX akan berlangsung pada 2-15 Oktober 2021 di Papua.

Baca juga: Pesta Kembang Api, Penampilan Artis Papua Hingga Ibu Kota Meriahkan Pembukaan PON XX

Ajang olahraga nasional empat tahunan ini akan mempertandingkan 6.442 atlet dari seluruh Indonesia yang didampingi tim pelatih berjumlah 3.000 orang.

Lokasi utama penyelenggaraan PON berada di Stadion Lukas Enembe, Sentani Timur, Kabupaten Jayapura, berkapasitas 40.000 penonton.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas