Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Teror di Rumah Orang Tua dan Kerabat Veronica Koman: Ledakan, Surat Ancaman, hingga Bangkai Ayam

Orang tak dikenal meneror keluarga Veronica Koman, mulai ledakan, surat ancaman, hingga bangkai ayam.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Teror di Rumah Orang Tua dan Kerabat Veronica Koman: Ledakan, Surat Ancaman, hingga Bangkai Ayam
SBS TV/Istimewa via Tribunnews
Veronica Koman (kiri) dan surat ancaman yang ditujukan padanya (kanan). Orang tak dikenal meneror keluarga Veronica Koman, mulai ledakan, surat ancaman, hingga bangkai ayam. 

"Sudah dicek ke lokasi, semua kondusif tidak ada ledakan," pungkasnya.

Terduga Pelaku Terekam CCTV

ILUSTRASI rekaman CCTV
ILUSTRASI rekaman CCTV (TRIBUN JATENG/DOK)

Mengutip Tribunnews, terduga pelaku peledakan di rumah orang tua Veronica Koman terekam CCTV yang berada di sekitar lokasi kejadian.

Dalam rekaman itu, terlihat dua orang berboncengan menggunakan motor, menuju ke arah rumah orang tua Veronica.

Tiba di rumah orang tua Veronica, mereka melempar sesuatu ke pagar.

"Kalau dari pengamatan CCTV kami lihat memang dua orang menggunakan sepeda motor."

Baca juga: Benda yang Meledak di Kediaman Orang Tua Veronica Bukan Bahan yang Biasa Digunakan Kelompok Teroris

Baca juga: Terjadi Ledakan di Rumah Orangtua Veronica Koman, Polisi Pastikan Tidak Ada Korban Jiwa

"Mereka terlihat berboncengan lalu melempar sesuatu ke pagar," ungkap Kompol Joko Dwi Harsono, Senin.

Berita Rekomendasi

Terpisah, kuasa hukum Veronica, Michael Himan, mengungkapkan satu di antara terduga pelaku mengenakan jaket ojek online (ojol).

Sementara lainnya mengenakan baju hitam.

"Jadi ada orang terduga pelaku ini menggunakan baju ojol," ungkapnya, Senin, dikutip dari TribunJakarta.

Saat terduga pelaku melemparkan sesuatu, wajah mereka tertutup helm.

Hingga saat ini, polisi masih terus melakukan penyelidikan terkait kasus teror yang dialami keluarga Veronica.

(Tribunnews.com/Pravitri Retno W/Adi Suhendi/Fandi Permana/Rizki Sandi Saputra, WartaKota/Miftahul Munir, TribunJakarta/Satrio Sarwo Trengginas)

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas