Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

PROFIL Ustaz Farid Okbah yang Ditangkap Densus 88, Tokoh MIUMI dan Ketum PDRI

Simak profil Ustaz Farid Okbah yang ditangkap Densus 88 pada Selasa (16/11/2021) pagi di kawasan Bekasi, Jawa Barat.

Penulis: Pravitri Retno Widyastuti
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in PROFIL Ustaz Farid Okbah yang Ditangkap Densus 88, Tokoh MIUMI dan Ketum PDRI
Kompas Tv
Farid Okbah - Profil Ustaz Farid Okbah yang ditangkap Densus 88 pada Selasa (16/11/2021) dapat disimak di dalam artikel berikut. 

Kemudian di tahun 2002, Farid Okbah meraih gelar S2 dalam bidang Politik Islam.

Selama ini, ia terbilang aktif di media sosial Instagram.

Baca juga: Ustaz Farid Okbah Dikabarkan Ditangkap Densus 88, Ini Penjelasan Kadiv Humas Polri

Baca juga: Keterlibatan 5 Terduga Teroris yang Diamankan Densus 88 di Jatim Terungkap, Ada Instruktur Menembak

Lewat Instagram pribadinya, @faridokbah_official, ia kerap mengunggah hadis-hadis dan foto-foto dirinya berkumpul bersama orang terdekat.

Farid Okbah juga aktif di sejumlah organisasi. Farid Okbah merupakan tokoh Majelis Intelektual dan Ulama Muda Indonesia (MIUMI).

Di biografi Instagramnya, ia menuliskan dirinya lah yang memprakarsai berdirinya MIUMI.

Selain itu, Farid Okbah juga tercatat sebagai Ketua Umum Partai Dakwah Rakyat Indonesia (PDRI).

Berdasarkan informasi di situs resmi PDRI, ia didampingi Dr Masri Sitanggang yang menjabat sebagai Wakil Ketua Umum.

Berita Rekomendasi

Diketahui, ia juga masuk dalam jajaran pengurus Yayasan Al-Islam menjadi Ketua.

Informasi tersebut juga ia tuliskan di biografi Instagram.

Baca juga: Densus Geledah dan Tangkap Terduga Teroris di Sejumlah Tempat di Jatim: Puluhan Buku Jihad Diamankan

Baca juga: Minggu Lalu Ikut Kerja Bakti, Warga Gresik Ini Kemudian Ditangkap Densus

Pengalaman Dakwah:

- Direktur Islamic Centre Al-Islam (pesantren khusus para dai);

- Pengasuh kajian Tauhid Radio DAKTA FM;

- Imam Islamic Society Dee Why Sydney - Australia (sampai tahun 1992);

- PP Al-Irsyad Al-Islamiy (jabatan terakhir Ketua Majelis Dakwah Tingkat Nasional);

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas