Sudah Maafkan Anggiat Pasaribu, Ibu Arteria Dahlan Sempat Heran Dilaporkan ke Polisi
Ibu Arteria Dahlan, Wasniar Dahlan, mengaku sudah memaafkan Anggiat Pasaribu sejak awal.
Penulis: Nuryanti
Editor: Garudea Prabawati
TRIBUNNEWS.COM - Anggiat Pasaribu atau yang akrab disapa Rindu, telah berdamai dengan anggota Komisi III DPR RI Fraksi PDIP, Arteria Dahlan.
Selain itu, perempuan yang sempat mengaku sebagai keluarga jenderal bintang tiga TNI itu juga meminta maaf kepada ibunda Arteria Dahlan.
Permintaan maaf itu disampaikan dalam pertemuan di Ruang Fraksi PDI Perjuangan, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (25/11/2021).
Saat itu, Anggiat Pasaribu menyampaikan permintaan maafnya terkait keributan di Bandara Soekarno-Hatta, Minggu (21/11/2021) lalu.
Ia juga langsung mencium tangan dan memeluk ibunda Arteria Dahlan.
Anggiat pun menyebut perbuatannya khilaf serta tidak dibenarkan untuk alasan apapun.
Baca juga: Akhir Perseteruan Anggiat Pasaribu dan Arteria, Momen Cium Tangan hingga Pelukan, Ada Peran Puan
Baca juga: Perdamaian Anggiat Pasaribu dengan Ibunda Arteria Dahlan Diiringi Tangis dan Senyuman
Sementara itu, ibu Arteria Dahlan, Wasniar Dahlan, mengaku sudah memaafkan Anggiat Pasaribu sejak awal.
Namun, dirinya sempat merasa heran saat mengetahui dilaporkan ke polisi.
"Kami sudah memaafkan, cuma kami heran kok masih dilaporkan."
"Ibu memang agak galau dengan peristiwa itu," ujarnya, dikutip dari YouTube Kompas TV, Jumat (26/11/2021).
Baca juga: Tangis Anggiat Pun Pecah saat Ketemu Ibunda Arteria Dahlan, Konflik Kedua Belah Pihak Berakhir Damai
Baca juga: Momen Anggiat Pasaribu Menangis dan Peluk Ibu Arteria Dahlan, Masalah Kini Berakhir Damai
Wasniar lalu menceritakan bahwa dirinya menjadi guru selama 35 tahun.
Ia pun berujar sudah pernah menghadapi anak dengan berbagai tingkah laku.
"Ibu memperkenalkan diri saja, ibu memang seorang guru, lebih dari 35 tahun di dunia pendidikan," katanya.
"Menghadapi banyak anak dengan berbagai perangai dan tingkah laku."
"Tapi tidak apa-apa, itu sudah jadi bagian dari kehidupan ibu menjadi guru," ungkap dia.
Baca juga: Ada Peran Puan Maharani di Balik Perdamaian Arteria Dahlan dengan Anggiat Pasaribu
Baca juga: Belum Cabut Laporan Polisi Terhadap Anggiat, Arteria Dahlan Bakal Komunikasi ke Kapolda
Permintaan Maaf Anggiat Pasaribu
Diberitakan Tribunnews.com sebelumnya, Anggiat Pasaribu meminta maaf bahwa perbuatannya itu juga telah membuat gaduh publik.
"Rindu di sini enggak mau cari pembenaran, Rindu khilaf, Rindu salah, salah banget, nggak ada pembenaran dari perbuatan itu," katanya, Kamis.
"Semua jadi gaduh. Untuk semua, Rindu minta maaf, khususnya ke Abang dan Ibu."
"Rindu minta maaf sudah sekurang ajar itu. Sudah itu saja, terima kasih," jelasnya.
Baca juga: Sambil Menangis, Anggiat Pasaribu Minta Maaf dan Cium Tangan Arteria Dahlan dan Ibunda
Baca juga: MKD Larang Arteria Penuhi Panggilan Polisi, Formappi: Kontraproduktif, Dapat Rugikan Arteria
Di awal pertemuannya, Anggiat Pasaribu sempat mencium tangan Arteria dan ibundanya.
Sepanjang pertemuan, Anggiat terlihat lebih sering menundukkan kepala.
Seperti diketahui, Arteria Dahlan dan Anggiat Pasaribu sempat melaporkan kejadian cekcok itu ke Polres Bandara Soetta dengan menjerat pasal 315 KUHP tentang Penghinaan dengan Sengaja.
Kemudian, Anggiat Pasaribu ternyata bukan istri Brigjen TNI Muhammad Zamroni.
Namun, dirinya merupakan adik sepupu dari Brigjen Zamroni.
Sementara itu, Anggiat merupakan istri dari tentara berpangkat Lettu.
(Tribunnews.com/Nuryanti/Chaerul Umam)
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.