Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

UPDATE Korban Erupsi Gunung Semeru, Tambah 6 Jenazah Teridentifikasi, Kini Total 23 Jenazah

Kabag Penum Mabes Polri Kombes Pol Ahmad Ramadhan sebut tim DVI Mabes Polri telah berhasil mengidentifikasi 6 jenazah korban Semeru, Kamis (9/12/2021)

Penulis: Galuh Widya Wardani
Editor: Whiesa Daniswara
zoom-in UPDATE Korban Erupsi Gunung Semeru, Tambah 6 Jenazah Teridentifikasi, Kini Total 23 Jenazah
AFP/ADEK BERRY
Anggota tim pencarian dan penyelamatan membawa mayat di desa Sumberwuluh pada 6 Desember 2021 di Lumajang menyusul letusan gunung berapi dari Gunung Semeru yang menewaskan sedikitnya 22 orang. Korban Bencana Gunung Semeru, Tambah 6 Jenazah Teridentifikasi, Kini Total 23 Jenazah (Photo by ADEK BERRY / AFP) 

Pasalnya, baru terkonfirmasi Rabu (8/12/2021) malam, satu korban dinyatakan telah meninggal dunia di RS Haryoto, Lumajang.

Update Data Korban Gunung Semeru, Sebanyak 40 Orang Meninggal Dunia
Update Data Korban Gunung Semeru, Sebanyak 40 Orang Meninggal Dunia (Tangkap Layar Kompas Tv)

Satu korban tersebut dinyatakan meninggal setelah sebelumnya berada di ruang ICU selama kurang lebih 3 hari perawatan.

Baca juga: Petugas Bangun 2 Tenda Pengungsian Lagi untuk Tampung Warga Terdampak Luapan Lahar Dingin Semeru

Meski telah tercatat sebanyak total 40 orang meninggal dunia, sangat dimungkinkan jumlah ini bertambah.

Hal ini karena proses evakuasi dan pencarian korban di lereng gunung Semeru masih terus dilakukan oleh tim gabungan.

Sulitnya mengidentifikasi jasad ini dikarenakan jasad ditemukan dalam kondisi mengalami luka bakar yang cukup serius.

Sehingga, sangat diperlukan adanya peran aktif dari masyarakat.

Bagi keluarga yang merasa kehilangan anggotanya, diminta untuk segera melapor ke petugas Rumah Sakit Dr Haryoto.

Berita Rekomendasi

Jarak Pandang Terbatas Sebabkan Korban Berjatuhan

Guguran lahar panas Gunung Semeru pada Sabtu (4/12/2021) lalu, membuat panik warga.

Warga dikabarkan panik lantaran jarak penglihatannya terbatas akibat tertutup awan panas dan abu hasil erupsi.

Situasi seperti ini yang pada akhirnya membuat banyak korban berjatuhan, karena tak bisa menyelamatkan diri.

Hal tersebut diungkap oleh salah seorang pengungsi asal Dusun Kampung Renteng, Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro, Lumajang, Jawa Timur.

Pengungsi yang diketahui bernama Lasimin ini menceritakan situasi saat terjadinya erupsi Gunung Semeru.

Sebagaimana diketahui, lokasi tempat tinggal Lasimin merupakan salah satu wilayah yang terdampak parah akibat aktivitas vulkanik gunung berapi ini.

Baca juga: Petugas Bangun 2 Tenda Pengungsian Lagi untuk Tampung Warga Terdampak Luapan Lahar Dingin Semeru

Warga Gunung Semeru, Lasimin Beri Kesaksian
Warga Gunung Semeru, Lasimin Beri Kesaksian. Saat erpsi terjadi warga dikabarkan panik lantaran jarak penglihatannya terbatas akibat tertutup awan panas dan abu hasil erupsi. (Tangkap Layar Kompas Tv)
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas