Persyaratan dan Tahapan Pendaftaran UTBK SBMPTN 2022, Dilengkapi Portofolio yang Dibutuhkan
Simak persyaratan dan tahapan pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) SBMPTN 2022.
Penulis: Katarina Retri Yudita
Editor: Pravitri Retno W
TRIBUNNEWS.COM - Simak persyaratan dan tahapan pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2022.
UTBK SMBMPTN 2022 dapat diikuti oleh lulusan SMA/MA/SMK/Paket C tahun 2020, 2021, dan 2022 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2022).
Untuk mengikuti UTBK SBMPTN 2022, calon peserta harus memiliki akun Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).
Baca juga: Jadwal dan Materi UTBK SBMPTN 2022, Ini Ketentuan hingga Portofolio yang Dibutuhkan
Lebih lengkapnya, simak persyaratan dan tahapan pendaftaran UTBK SBMPTN berikut ini, dikutip dari ltmpt.ac.id:
Persyaratan
1. Memiliki Akun LTMPT yang sudah permanen.
2. Warga Negara Indonesia (WNI) yang memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK).
3. Siswa SMA/MA/SMK/sederajat calon lulusan tahun 2022 harus memiliki Surat Keterangan Siswa SMA/MA/SMK Kelas 12 atau peserta didik Paket C tahun 2022 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2022).
Catatan:
Surat Keterangan Siswa Kelas 12 disertai dengan:
- Foto terbaru (berwarna);
- Stempel/cap sekolah;
- Tanda tangan Kepala Sekolah.
4. Siswa lulusan SMA/MA/SMK/sederajat tahun 2020 dan 2021 atau lulusan Paket C tahun 2020 dan 2021 harus memiliki ijazah dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2022).
Bagi lulusan SMA sederajat dari luar negeri harus memiliki ijazah yang sudah disetarakan.