UPDATE Gunung Api Indonesia Berstatus Level 3 Siaga: Semeru, Sinabung, Merapi, Ili Lewotolok
UPDATE 4 Gunung Api Indonesia Berstatus Level 3 Siaga: Semeru, Sinabung, Merapi, Ili Lewotolok. Merapi alami 52 kali gempa Guguran, amplitudo 3-33 mm.
Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Berikut ini update status gunung api di Indonesia, Selasa (21/12/2021).
Berdasarkan laporan dalam laman resmi Magma Indonesia dari Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (KESDM), terdapat empat gunung berapi yang berstatus Level 3 Siaga.
Diketahui, urutan level gunung api dari terendah hingga tertinggi ialah :
- Level I (Normal)
- Level II (Waspada)
- Level III (Siaga)
- Level IV (Awas)
Berikut ini update status gunung api di Indonesia, Selasa (21/12/2021) periode 00.00-06.00 WITA/WIB:
Baca juga: Anggota Komisi XI DPR Apresiasi SK Menteri LHK soal Relokasi Hunian Korban Erupsi Gunung Semeru
1. Gunung Semeru (Level 3, Siaga)
Gunung Semeru terletak di Lumajang, Jawa Timur,
Posisi geografis Gunung Semeru berada di Latitude -8.108°LU, Longitude 112.92°BT dan memiliki ketinggian 3676 mdpl.
Laporan pengamatan visual menunjukkan Gunung Semeru terlihat jelas hingga tertutup Kabut 0-II.
Sedangkan asap kawah utama teramati berwarna putih dengan intensitas tebal tinggi sekitar 500-1000 meter dari puncak.
Cuaca di sekitar Gunung Semeru terpantau cerah hingga mendung, angin lemah hingga sedang ke arah utara, timur laut dan timur.