Sebar 2.000 Paket Sembako di Jakarta Utara, Darmadi: Kepedulian Mbak Puan untuk Wong Cilik
Darmadi Durianto, menyalurkan paket sembako dari Ketua DPR RI, Puan Maharani kepada masyarakat di Jakarta Utara.
Penulis: Muhammad Zulfikar
Editor: Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan Darmadi Durianto, menyalurkan paket sembako dari Ketua DPR RI, Puan Maharani kepada masyarakat di Kelurahan Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Senin (27/12/2021).
Menurut Darmadi, sebanyak 2.000 paket sembako berisikan 5 kg beras premium, itu merupakan bentuk perhatian dan kepedulian Mbak Puan kepada masyarakat yang masih terdampak pandemi Covid-19.
"Masyarakat khususnya di lapisan bawah masih banyak yang terdampak secara ekonomi, bantuan paket sembako dari Mbak Puan adalah simbol kepedulian bagi wong cilik," kata Anggota Komisi VI DPR RI ini dalam keterangannya.
Pria yang juga menjabat sebaga Bendahara Umum Megawati Institute ini mengatakan, paket sembako untuk rakyat ini merupakan inisiatif dari Mbak Puan sebagai bentuk nyata kepedulian di tengah kesulitan ekonomi masyarakat Indonesia.
"Termasuk di Dapil saya Jakarta Barat dan Jakarta Utara, kami bergerak untuk menyalurkan bantuan paket sembako.
Masyarakat sangat terbantu dan mengucapkan terima kasih," ujar Legislator yang dijuluki konstituennya Sahabat Rakyat ini.
"Sebanyak 2.000 paket sembako ini langsung dikirimkan oleh Mbak Puan untuk disalurkan kepada masyarakat yang membutuhkan," sambung Darmadi.
Baca juga: PDIP Pastikan Bakal Berkoalisi pada 2024: Tak Mungkin Kami Sendirian
Tak hanya menitipkan 2.000 paket sembako kepada masyarakat di Dapilnya, putri Megawati Soekarnoputri ini juga menitipkan salam dan mendoakan seluruh masyarakat di Dapil DKI Jakarta III agar tetap sehat dan selalu dalam lindungan-Nya.
"Tetap semangat, mari kita terus bergotong royong kerja dan peduli nyata untuk rakyat. Mari kita sambut tahun baru 2022 dengan semangat baru. Terima kasih Mbak Puan, masyarakat di Dapil DKI Jakarta III sangat mengapresiasi bantuannya," tutur Darmadi.