Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kejaksaan Agung Selidiki Dugaan Kasus Korupsi di Garuda Indonesia

Kejaksaan Agung RI menyampaikan pihaknya sedang menyelidiki dugaan kasus korupsi di PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk.

Penulis: Igman Ibrahim
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Kejaksaan Agung Selidiki Dugaan Kasus Korupsi di Garuda Indonesia
airlines-inform.com
Pesawat Garuda Indonesia 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Igman Ibrahim

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktorat Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Agung RI menyampaikan pihaknya sedang menyelidiki dugaan kasus korupsi di PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk.

Demikian disampaikan Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus Kejaksaan Agung RI Supardi.

Adapun kasus dugaan korupsi itu berkaitan dengan penyewaan pesawat yang dilakukan maskapai plat merah tersebut.

"Iya (sedang diselidiki)," kata Supardi saat dikonfirmasi, Kamis (30/12/2021).

Baca juga: Kaleidoskop 2021: Hadirnya Maskapai Baru di Tengah Pandemi Covid-19

Menurut Supardi, kasus tersebut sedang dalam penyelidikan oleh penyidik Kejaksaan Agung RI.

Sebaliknya kasus ini masih dalam tahapan penyelidikan.

Berita Rekomendasi

Namun demikian, Supardi masih enggan untuk merinci terkait detil perkara tersebut.

Pasalnya, penyidik masih tengah melakukan pendalaman lebih lanjut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas