Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ini Tanggapan Istana Terkait Gibran dan Kaesang Dilaporkan Dosen UNJ ke KPK

jangan mudah sekali memberikan judgement bahwa seolah-olah anak pejabat itu negatif. Anak pejabat itu enggak boleh kaya, anak pejabat itu enggak

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Ini Tanggapan Istana Terkait Gibran dan Kaesang Dilaporkan Dosen UNJ ke KPK
via Zoom
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka dalam acara Peluncuran Bukub Mangkunegoro VI Sang Reformis oleh Penerbit Buku Kompas, Minggu (28/11/2021). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dua anak Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) yakni Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep dilaporkan oleh salah satu pihak ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Adapun pelaporan itu dilayangkan oleh Dosen Universitas Negeri Jakarta (UNJ) yang juga merupakan aktivis 98, Ubedilah Badrun.

Laporan ini terkait dengan dugaan tindak pidana korupsi dan atau tindak pidana pencucian uang (TPPU) berkaitan dengan dugaan KKN relasi bisnis anak Presiden dengan grup bisnis yang diduga terlibat pembakaran hutan.

Kepala Staf Presiden Moeldoko pun merespon perihal pelaporan kepada Gibran dan Kaesang.

"Begini, jangan mudah sekali memberikan judgement bahwa seolah-olah anak pejabat itu negatif. Anak pejabat itu enggak boleh kaya, anak pejabat itu enggak boleh berusaha. ini gimana sih," kata Moeldoko kepada wartawan, Selasa (11/1/2022).

Kepala KSP Moeldoko dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka
Kepala KSP Moeldoko dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka (KOMPAS.com Dian Erika/Labib Zamani)

Moeldoko pun tak masalah, jika anak pejabat melakukan usaha dengan cara-cara yang baik.

Menurutnya, semua orang memiliki hak yang sama. 

Baca juga: Soal Laporan Dosen UNJ Terhadap Gibran dan Kaesang, KPK Sebut akan Melakukan Verifikasi Dulu

BERITA REKOMENDASI

"Seperti anak saya, mau berusaha masa saya larang. Enggak lah," ucap Moeldoko.

"Jadi beri kesempatan. semua orang memiliki kesempatan untuk mengembangkan dirinya dengan baik. Jangan, orang lain nggak bisa bertumbuh, enggak boleh bertumbuh gimana sih negara ini," cetus Moeldoko.

Sebelumnya, Gibran Rakabuming Raka dan Kaesang Pangarep dilaporkan oleh salah satu pihak ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Adapun pelaporan itu dilayangkan oleh Dosen Universitas Negeri Jakarta (UNJ) yang juga merupakan aktivis 98, Ubedilah Badrun.

"Laporan ini terkait dengan dugaan tindak pidana korupsi dan atau tindak pidana pencucian uang (TPPU) berkaitan dengan dugaan KKN relasi bisnis anak Presiden dengan grup bisnis yang diduga terlibat pembakaran hutan," kata pria yang karib disapa Ubed saat dijumpai awak media di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta, Senin, (10/1/2022).

Kaesang Pangarep saat ditemui di acara Senyawa +, di M Bloc Space, Melawai, Jakarta Selatan, Minggu (3/11/2019).(Kompas.com/Rintan Puspitasari)
Kaesang Pangarep saat ditemui di acara Senyawa +, di M Bloc Space, Melawai, Jakarta Selatan, Minggu (3/11/2019).(Kompas.com/Rintan Puspitasari) (Kompas.com/Rintan Puspitasari)

Ubed menjelaskan, laporan ini berawal pada 2015, saat itu kata dia ada perusahaan besar berinisial PT SM yang menjadi tersangka pembakaran hutan dan sudah dituntut oleh Kementerian Lingkungan Hidup dengan nilai Rp 7,9 triliun.

Kendati begitu kata Ubed dalam perkembangannya, yakni di Februari 2019 Mahkamah Agung (MA) hanya mengabulkan tuntutan Rp 78 miliar, saat itu kedua putra Jokowi diduga memiliki perusahaan dan bergabung dengan PT SM.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas