Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jokowi: Kehadiran Seluruh Gubernur di IKN Bagian dari Kebhinekaan dan Persatuan Indonesia 

Jokowi mengatakan kehadiran para gubernur serta prosesi penyatuan air dan tanah tersebut dalam rangka pembangunan IKN yang akan segera dimulai.

Penulis: Taufik Ismail
Editor: Theresia Felisiani
zoom-in Jokowi: Kehadiran Seluruh Gubernur di IKN Bagian dari Kebhinekaan dan Persatuan Indonesia 
Foto: Youtube Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi melakukan prosesi penyatuan tanah dan air di titik nol Ibu Kota Nusantara (IKN), Senin (14/3/2022). Tanah dan air berasal dari seluruh Provinsi di Indonesia yang dibawa oleh para Gubernur serta perwakilannya. 

TRIBUNNEWS. COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Ibu Negara Iriana Jokowi melakukan prosesi penyatuan tanah dan air di titik nol Ibu Kota Nusantara (IKN), Senin, (14/3/2022).

Tanah dan air berasal dari seluruh Provinsi di Indonesia yang dibawa oleh para Gubernur serta perwakilannya.

Jokowi mengatakan kehadiran para gubernur serta prosesi penyatuan air dan tanah tersebut dalam rangka pembangunan IKN yang akan segera dimulai.

"Pada hari ini Senin 14 Maret tahun 2022 kita hadir bersama-sama disini dalam rangka sebuah cita-cita besar dan pekerjaan besar yang akan kita segera mulai yaitu pembangunan ibukota Nusantara," kata Jokowi.

Baca juga: Kunjungi Titik Nol Kilometer di IKN, Jokowi akan Lakukan Prosesi Penyatuan Tanah Nusantara

Kehadiran para Gubernur beserta 15 tokoh masyarakat Kaltim serta penyatuan tanah dan air di Bejana Nusantara merupakan bagian dari Kebhinekaan dan persatuan Indonesia. 

"Kita tahu baru saja tadi tanah dan air yang dibawa oleh 34 gubernur telah kita satukan di tempat yang akan menjadi lokasi ibukota nusantara dan saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para gubernur. Ini merupakan bentuk dari kebhinekaan kita dan persatuan yang kuat diantara kita dalam rangka membangun ibukota Nusantara ini," katanya.

Baca juga: Usut Dugaan Kesalahan Prosedur, Kompolnas Bakal Cek TKP Penembakan Dokter Sunardi di Sukoharjo

Baca juga: Polri Pastikan Bakal Penuhi Panggilan Komnas HAM Soal Kasus Dokter Sunardi Ditembak Mati Densus 88

Jokowi mengatakan kolaborasi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, TNI, Polri, swasta dan seluruh masyarakat akan sangat membantu agar pembangunan IKN segera terwujud. 

Berita Rekomendasi

"Saya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada lembaga-lembaga tinggi negara MPR RI, DPR RI, DPD RI, mahkamah agung, mahkamah konstitusi, badan pemeriksa keuangan, komisi yudisial dan seluruh komponen masyarakat dalam mendukung dimulainya pembangunan ibukota Nusantara ini," pungkasnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas