Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Harta Kekayaan Ketua MK, Anwar Usman yang Akan Nikahi Adik Jokowi, Naik Rp 21 M dalam Setahun

Inilah daftar harta kekayaan Ketua MK, Anwar Usman yang akan menikahi adik Presiden Jokowi, Idayati. Hartanya naik Rp 21 miliar dalam setahun.

Penulis: Sri Juliati
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Harta Kekayaan Ketua MK, Anwar Usman yang Akan Nikahi Adik Jokowi, Naik Rp 21 M dalam Setahun
Tangkap Layar kanal YouTube Kompas TV
Ketua MK, Anwar Usman. Inilah daftar harta kekayaan Ketua MK, Anwar Usman yang akan menikahi adik Presiden Jokowi, Idayati. Hartanya naik Rp 21 miliar dalam setahun. 

TRIBUNNEWS.COM - Kabar bahagia datang dari Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) dan keluarga Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Rencananya, Anwar Usman akan menikahi adik Jokowi yang bernama Idayati. Bahkan mereka telah melangsungkan prosesi lamaran.

Kabar ini dibenarkan oleh putra sulung Jokowi yang juga Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming.

Gibran membenarkan lamaran dilakukan pada Sabtu (12/3/2022) minggu lalu bertepatan dengan kepulangan Jokowi ke Solo.

Baca juga: Idayati Adik Jokowi Cerita Awal Perkenalannya dengan Anwar Usman: Oktober Dikenalin Temen, Ada Klik

Baca juga: PROFIL Ketua MK Anwar Usman yang akan Nikahi Adik Presiden Jokowi, Prosesi Lamaran Sudah Dilakukan

Harta Kekayaan Anwar Usman

Diketahui, Anwar Usman menjadi Ketua MK sejak 2 April 2018 hingga kini.

Sejak saat itu pula, Anwar Usman telah melaporkan daftar harta kekayaannya kepada KPK sebanyak empat kali.

Berita Rekomendasi

Dari hasil penelusuran Tribunnews.com per Selasa (22/3/2022) hari ini, ada kenaikan yang cukup dratis dalam harta kekayaan Anwar Usman.

Pada periode 2018, Anwar Usman memiliki harta kekayaan sebesar Rp 4.899.659.000 dan satu kemudian turun menjadi Rp 4.809.659.000.

Kemudian pada 2020, Anwar Usman kembali melaporkan harta kekayaannya menjadi Rp 5.021.500.000.

Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman
Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Anwar Usman (Tribunnews.com/Ilham Rian Pratama)

Nah pada 2021 atau terakhir kali laporannya, harta kekayaan Anwar Usman melonjak drastis menjadi Rp 26.457.816.968.

Artinya ada kenaikan sekira Rp 21,4 miliar dalam setahun selama masa pandemi.

Memang dari perbandingan LHKPN pada 2020 dan 2021, ada sejumlah aset yang bertambah.

Misal pada aset berupa tanah dan bangunan, dari semula Rp 4.682.500.000 menjadi Rp 5.114.000.000.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas