Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Apkasi Gelar Anugerah Jurnalistik 2022, Berikut Syarat dan Ketentuan Lombanya

Apkasi kembali akan menggelar lomba tulis jurnalistik untuk wartawan/media, Anugerah Jurnalistik Apkasi (AJA) 2022.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Apkasi Gelar Anugerah Jurnalistik 2022, Berikut Syarat dan Ketentuan Lombanya
Danang Triatmojo/Tribunnews.com
Sarman Simanjorang di kawasan Kebon Sirih, Menteng, Jumat (28/2/2020). 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Asosiasi Pemerintahan Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) kembali akan menggelar lomba tulis jurnalistik untuk wartawan/media, Anugerah Jurnalistik Apkasi (AJA) 2022.

AJA adalah bentuk apresiasi dan komitmen Apkasi dalam menjalin hubungan silahturahmi dengan media massa, serta mewujudkan dukungan konkrit bagi pembangunan di daerah-daerah melalui publikasi yang aktual, akurat, kritis dan konstruktif.

Direktur Eksekutif Apkasi, Sarman Simandjorang menjelaskan Apkasi senantiasa mengapresiasi peran media massa dalam mempublikasikan pembangunan di daerah-daerah kabupaten sehingga terjalin kemitraan yang strategis antara Pemerintahan Kabupaten, media dan masyarakat maupun kordinasi dengan pemerintah pusat.

"Media massa adalah mitra strategis bagi Apkasi sebagai sumber informasi sehingga perannya mendukung dalam koordinasi baik antar pemerintah daerah maupun dengan pemerintah pusat," katanya.

Baca juga: Puluhan Jurnalis Raih Beasiswa S2 Dari BRI Peduli

Karena itu sebagai mitra strategis, Apkasi akan memberikan apresiasi tertinggi berupa Anugerah Jurnalistik melalui lomba tulis yang seleksinya akan digelar mulai April hingga akhir Juni 2022," kata Sarman, Senin (11/4/2022).

Apkasi, lanjut Sarman, akan menentukan tema lomba yaitu "Inovasi Daerah untuk Menarik Potensi Investasi Dalam dan Luar Negeri".

Tema ini seìring dengan peran Apkasi yang sedang menggiatkan peran Pemkab dalam memulihkan ekonomi di daerah melalui jejaring global.

Berita Rekomendasi

"Melalui AJA ini diharapkan dapat menghasilkan karya-karya jurnalistik yang lebih berkualitas, dan menggali potensi daerah dengan inovasi-inovasinya, berbagai persoalannya, membuka wawasan publik, serta kemungkinan solusi pemulihan ekonomi dan pembangunan di daerah," tutup Sarman.

Lomba tulis AJA ini dibuat dalam 2 kategori yaitu penulisan artikel (indepth) di media massa cetak dan media online.

Masing-masing pemengan terbagi untuk juara I, II dan III, dengan total hadiah belasan juta rupiah. Lomba ini berlaku bagi seluruh media nasional dan lokal cetak/online yang sudah terdaftar di Dewan Pers.

Berikut ketentuan dan persyaratan umum lomba AJA 2022:

1. Warga Negara Indonesia (WNI) yang bekerja di media massa nasional atau lokal di Indonesia baik media cetak dan online

2. Karya yang didaftarkan harus pernah dipublikasikan atau disiarkan di media massa pada rentang waktu 1 Januari 2022 sampai dengan 25 Juni 2022.

3. Batas waktu pendaftaran dan penyerahan karya jurnalistik terakhir pada tanggal 25 Juni 2021 via Google Form yang bisa diakses di https://bit.ly/SubmitAJA2022 .

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas