Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Hendak Ikut Demo di Jakarta, Pelajar SMP-STM Diamankan Petugas, Akui Dapat Ajakan dari Medsos

Sejumlah anak di bawah umur yang masih berstatus pelajar diamankan kepolisian saat hendak mengikuti demonstrasi di DKI Jakarta, Senin (11/4/2022).

Penulis: Wahyu Gilang Putranto
Editor: Arif Tio Buqi Abdulah
zoom-in Hendak Ikut Demo di Jakarta, Pelajar SMP-STM Diamankan Petugas, Akui Dapat Ajakan dari Medsos
TribunJakarta.com/Istimewa
Sejumlah anak-anak di bawah umur yang diamankan Polres Metro Tangerang Kota karena akan bertolak ke DKI Jakarta untuk mengikuti demo, Senin (11/4/2022). 

TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah anak di bawah umur yang masih berstatus pelajar diamankan kepolisian saat hendak mengikuti demonstrasi di DKI Jakarta, Senin (11/4/2022).

Kebanyakan dari remaja yang diamankan berstatus pelajar Sekolah Teknik Menengah (STM) maupun Sekolah Menengah Atas (SMA).

Bahkan ada juga yang masih duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP).

Baca juga: Batal Tuntut Jokowi, BEM SI Ajukan 4 Permintaan pada DPR dalam Demo 11 April

Terjaring dalam Penyekatan

Sebanyak 12 pelajar sekolah teknik menengah (STM) yang hendak mengikuti aksi demo di gedung DPR/MPR, Jakarta diamankan petugas gabungan di Jaktim.
Sebanyak 12 pelajar sekolah teknik menengah (STM) yang hendak mengikuti aksi demo di gedung DPR/MPR, Jakarta diamankan petugas gabungan di Jaktim. (TRIBUNJAKARTA.COM/PEBBY ADE LIANA)

Diberitakan Tribun Jakarta, sebanyak 12 pelajar STM yang hendak bergabung di gedung DPR/MPR, Jakarta Pusat, diamankan petugas gabungan di Jakarta Timur.

Kasat Lantas Jakarta Timur AKBP Edy Surasa mengatakan di pos penyekatan Jalan Raya Bogor depan PT Panasonic perbatasan dengan Depok sebanyak lima pelajar STM diamankan.

"Itu anak STM yang dari Depok atau Bogor. Rencana mau ke sana (gedung DPR) gabung teman-temanya yang sudah di pusat," kata Edy saat dikonfirmasi di Jakarta Timur, Senin (11/4/2022).

Baca juga: Sederet Poster Lucu yang Dibawa Demonstran Hari Ini: 2 Ronde Aja Udah Ngos-ngosan Kok Minta 3 Kali

Berita Rekomendasi

Mereka mengaku mendapat ajakan bergabung dalam demonstrasi dari media sosial.

Para pelajar berangkat menuju Jakarta dengan menaiki truk yang melintas.

Sementara di Jalan Raya Bekasi, Kecamatan Cakung yang merupakan perbatasan wilayah Jakarta Timur dengan Bekasi diamankan tujuh pelajar STM yang hendak berdemo.

"Empat pelajar dari Cikarang, tiga pelajar dari Cileungsi. Dari handphone pelajar tersebut, ditemukan pesan ajakan untuk mengikuti aksi demonstrasi," ujar Kapolsek Cakung Kompol Satria Darma.

Baca juga: Demo BEM SI di Depan Gedung DPR, Orator: Masih Kuat Puasanya?

50 Pelajar Diamankan Polres Metro Tangerang Kota

Sejumlah anak-anak di bawah umur yang diamankan Polres Metro Tangerang Kota karena akan bertolak ke DKI Jakarta untuk mengikuti demo, Senin (11/4/2022).
Sejumlah anak-anak di bawah umur yang diamankan Polres Metro Tangerang Kota karena akan bertolak ke DKI Jakarta untuk mengikuti demo, Senin (11/4/2022). (TribunJakarta.com/Istimewa)

Sementara itu sekira 50 anak-anak berstatus pelajar diamankan Polres Metro Tangerang Kota, Senin (11/4/2022).

Dilansir oleh Tribun Jakarta, mereka diamankan dari berbagai lokasi di Kota Tangerang karena mau ikut demonstrasi mahasiswa di DKI Jakarta.

Halaman
123
Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas