Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Bus Tujuan Padang, Sudah Penuh Pesanan 10 Hari Jelang Lebaran

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H, bus PO Epa Star jurusan Padang, Sumatra Barat penuh pesanan.

Penulis: Dodi Esvandi
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
zoom-in Bus Tujuan Padang, Sudah Penuh Pesanan 10 Hari Jelang Lebaran
Istimewa
PO Epa Star jurusan Padang, Sumatra Barat penuh pesanan 

Laporan Wartawan Tribunnews.com Aunur Rahman

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perusahaan Otobus (PO) yang bergerak di bidang penyediaan alat transportasi penuh pesanan sejak H-10 Lebaran, Jumat (22/4/2022) sore.

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1443 H, bus PO Epa Star jurusan Padang, Sumatra Barat penuh pesanan.

Informasi yang Tribunnews.com dapatkan dari agen tiket Doni (35) mengatakan, saat ini perusahaan tempatnya bekerja sudah mulai penuh dipesan oleh para calon penumpang mudik lebaran tahun ini.

"H-10 Lebaran bus Epa Star sudah penuh dipesan oleh calon penumpang," ujar pria berbaju batik.

Baca juga: H-10 Lebaran, Sejumlah PO Bus di Terminal Kalideres Masih Sepi Penumpang

Doni menambahkan, selain penumpang, bus Epa Star mulai di padati dengan pengiriman paket barang lebaran.

PO Epa Star harus menyiapkan tempat untuk pengiriman paket dan barang bawaan penumpang.

Berita Rekomendasi

Sementara itu, untuk rute perjalanan dari Terminal Kalideres, Jakarta Barat ke Padang, Sumatra Barat, tiket habis terjual.

Sejak awal bulan Ramadan sudah dipesan penumpang, tidak ada lagi tempat duduk kosong yang tersedia.

"H-10 Lebaran, tiket habis dipesan, mungkin sudah dua tahun tidak mudik, sekarang terjadi lonjakan penumpang," tutupnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas