Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sambut Pemudik di Tol Trans Jawa, Bank BJB dan Pengelola Rest Area Km 166 Gelar Ramadan Fair

Menyambut momen mudik Idul Fitri 1443 Hijriah tahun ini, pengelola Rest Area Km 166 Tol Cipali bekerja sama dengan Bank BJB menggelar event "Ramadan

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in Sambut Pemudik di Tol Trans Jawa, Bank BJB dan Pengelola Rest Area Km 166 Gelar Ramadan Fair
Ist
Event "Ramadan Fair Rest Area KM166 Bersama bank bjb di Rest Area Km.166 tol Cipali. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menyambut momen mudik Idul Fitri 1443 Hijriah tahun ini, pengelola Rest Area Km 166 Tol Cipali bekerja sama dengan Bank BJB menggelar event "Ramadan Fair Rest Area KM166 Bersama bank bjb."

Ini merupakan sebuah wadah event untuk membantu UMKM lokal memperkenalkan makanan khas daerah dan cindera mata daerah setempat kepada para pengunjung. Bekerjasama dengan bank bjb, event ini digelar selama 17 hari sejak 22 April hingga 8 Mei mendatang.

"Ramadan Fair Rest Area Km166 Bersama Bank BJB juga menjadi media bagi bank bjb serta Management Rest Area KM166 untuk turut serta membantu Pemerintah dalam upayanya membangkitkan perekonomian para pengusaha UKM maupun UMKM lokal binaan bank bjb pasca pandemi Covid-19," ujar Nyoman Tejakusuma, komisaris utama Rest Area KM166 dan Km 164 dalam keterangan persnya, Rabu (26/4/2022).

Event Ramadhan Fair Rest Area KM166 ini dibuka secara resmi oleh Ria Restiana, S.Sos.,MSi selaku Kepala Bidang Pemasaran Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Majalengka.

Menurut Restiana, event seperti ini sangat dinantikan karena sudah dua tahun ini kita tidak menyelenggarakan event, kita semua tersendat dengan adanya Covid-19.

Nyoman Tejakusuma
Nyoman Tejakusuma, komisaris utama Rest Area KM166 dan Km 164 tol Cipali.

"Mudah-mudahan ini sebuah awal yang bisa memacu kita, bisa mengangkat kita dari sisi perekonomian yang ada di Kabupaten Majalengka dengan melalui penyelenggaraan event bazar Ramadan ini,” ujar Restiana.

Baca juga: Menkumham Minta UMKM hingga Pemilik Karya Segera Daftarkan Perlindungan Kekayaan Intelektual

Dia menilai event ini sangat tepat penyelenggaraannya dan menjadi sebuah event multi pihak baik itu pemerintah, swasta, dan para pelaku usaha UMKM.

Berita Rekomendasi

"Besar harapan kami event ini bisa membangun sinergitas semua pihak dalam memperkenalkan dan mempromosikan potensi Majalengka. Ini menjadi event yang dapat mendukung pelaku-pelaku usaha UMKM di wilayah Majalengka khususnya. Alhamdulillah dengan adanya event ini bisa menemukan para pelaku usaha di Majalengka,” jelas Ria Restiana.

Baca juga: Dilarang Ugal-ugalan di Tol Semarang-Solo, Maksimal 80 Km Per Jam Atau Kena Tilang ETLE

Bagi bank bjb ini menjadi kali pertama pihaknya ikut dalam event di rest area KM166 & KM164. Ketertarikan bank bjb untuk ikut dalam event Ramadan Fair 2022 juga sejalan dengan telah diperbolehkannya maysrakat melakukan perjalanan mudik pada Idul Fitri 2022 ini. 

Di pameran ini bank bjb mengikutsertakan UMKM binaannya untuk meramakaian acara. Beberapa pelaku usaha menampilkan produk-produk khas Majalengka seperti sereh wangi, mangga gincu, batik Miranti yang memang khas dengan Majalengka.

Baca juga: Perhatian, Ini Rincian Uji Coba Penerapan Ganjil-Genap dan Contraflow di Jalan Tol Jasa Marga

“UMKM yang menjadi binaan bank bjb, dari awal kita bina. Kita ada program Pesat untuk membina UMKM-UMKM yang ada di Majalengka. Kami juga adalah penyuluhan dua kali dalam satu bulan," ujarnya.

Sampai saat ini sudah ada sekitar 1.600an UMKM binaan bank bjb di Majalengka. "Syarat khusus untuk bisa menjadi UMKM binaan hanya menjadi nasabah bank bjb,” ujar Widi Hartoto Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb dalam kesempatan terpisah.
 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas