Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Sambil Nikmati Matahari Terbenam, Anak-anak Tonton Kendaraan Terjebak Macet di Tol Cikopo-Palimanan

sejumlah anak-anak dari Desa Sanca, Kabupaten Indamayu Barat memanfaatkan momen kemacetan di ruas Tol Cikopo-Palimanan sebagai bahan tontonan.

Penulis: Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Editor: Wahyu Aji
zoom-in Sambil Nikmati Matahari Terbenam, Anak-anak Tonton Kendaraan Terjebak Macet di Tol Cikopo-Palimanan
Tribunnews.com/Fransiskus Adhiyuda Prasetia
Kamis (28/4/2022) sore, sejumlah anak-anak dari Desa Sanca, Kabupaten Indamayu Barat memanfaatkan momen kemacetan di ruas Tol Cikopo-Palimanan sebagai bahan tontonan. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fransiskus Adhiyuda

TRIBUNNEWS.COM, INDRAMAYU - Kamis (28/4/2022) sore, sejumlah anak-anak dari Desa Sanca, Kabupaten Indamayu Barat memanfaatkan momen kemacetan di ruas Tol Cikopo-Palimanan sebagai bahan tontonan.

Pantauan Tribunnews, sekitar pukul 17.00 WIB, sejumlah orang tua di Desa Sanca membawa anak-anak mereka untuk menyaksikan kemacetan dari atas jembatan.

Adapun jembatan itu berada di dekat rest area KM 130.

Mereka tampak menyaksikan kendaraan dari arah Jakarta terkena macet.

Ditemani matahari yang mulai terbenam atau sunset, mereka yang berada di atas jembatan penyebrangan tampak menyaksikan deretan mobil yang melintas di bawah mereka.

Nanang, warga Desa Sanca mengatakan bahwa aktifitas itu mulai dilakukan oleh warganya saat momen arus mudik ini.

Berita Rekomendasi

"Itu anak-anak sudah dari kemarin nontonin macet," kata Nanang saat berbincang dengan Tribunnews.

Baca juga: Macet di Tol Cikopo-Palimanan, Polisi Berlakukan Sistem Contra Flow di KM 100

Sementara, rest area KM 130 terpantau padat jelang berbuka puasa.

Petugas kepolisian juga terlihat mengatur kendaraan yang ingin masuk ke rest area tersebut.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas