Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kemenag: Asrama Haji Pondok Gede Siap Layani Jemaah Haji

Saiful Mujab mengatakan Asrama Haji Pondok Gede siap memberikan layanan untuk jemaah haji 1443 H/2022 M.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Kemenag: Asrama Haji Pondok Gede Siap Layani Jemaah Haji
TRIBUNNEWS.COM/TRIBUNNEWS.COM/IST/FX ISMANTO
Pemerintah kembali membuka keberangkatan jemaah umrah asal Indonesia setelah sebelumnya ditutup karena pandemi Covid 19. Keberangkatan perdana ini diikuti oleh 419 jamaah Samira Travel yang berasal dari berbagai daerah seperti: Batam, Pekabaru, Bengkulu, Jakarta, Samarinda, Balikpapan, Berau, Jawa Barat, Makasar dan NTB. 

Laporan wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Layanan Haji Dalam Negeri Kementerian Agama (Kemenag) Saiful Mujab mengatakan Asrama Haji Pondok Gede siap memberikan layanan untuk jemaah haji 1443 H/2022 M.

Hal ini ini disampaikan oleh Mujab usai melakukan pengecekan kamar dan fasilitas asrama haji Pondok Gede.

"Kami sudah melakukan pengecekan kesiapan asrama dalam menerima jemaah haji tahun 1443H/2022M. Alhamdulillah semua sudah siap," ujar Mujab melalui keterangan tertulis, Selasa (17/5/2022).

Menurut Mujab, pengecekan sengaja dilakukan untuk memastikan kesiapan layanan di asrama haji.

Baca juga: Pemerintah Berikan Layanan Fast Track Hanya untuk Jemaah Haji yang Sudah Booster

Apalagi, jemaah haji dijadwalkan sudah mulai masuk pada 3 Juni 2022.

"Selain pengecekan fisik bangunan dan fasilitas, kita juga melakukan pengecekan kesiapan SDM yang bertugas melayani jemaah," jelas Mujab.

Berita Rekomendasi

Ada lima gedung yang akan digunakan jemaah, yaitu gedung D1, D2, D3, D4, dan E.

"Kita juga siapkan gedung cadangan, yaitu gedung A, B, dan C," ungkap Mujab.

Pengecekan juga dilakukan oleh Staf Khusus Menteri Agama Ishfah Abidal Aziz dan Tenaga Ahli Menteri Agama Hasan Sagala.

Ikut mendampingi, Kepala UPT Asrama Haji Pondok Gede, Syukri Ahmad Fanani.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas