Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Dikunjungi Calon PM Singapura, Prabowo Dinilai Sosok Strategis dalam Dinamika Politik Dunia

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan Menteri Keuangan Singapura H.E. Lawrence Wong

Penulis: Reza Deni
Editor: Endra Kurniawan
zoom-in Dikunjungi Calon PM Singapura, Prabowo Dinilai Sosok Strategis dalam Dinamika Politik Dunia
Tribunnews.com/Istimewa
Pertemuan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dengan Menteri Keuangan Singapura H.E. Lawrence Wong, Senin (17/5/2022). 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menerima kunjungan kehormatan Menteri Keuangan Singapura H.E. Lawrence Wong, Senin (17/5/2022) di Kementerian Pertahanan, Jakarta.

Kunjungan ini disebut bukan kunjungan biasa. Pasalnya, kunjungan tersebut mencerminkan peran strategis Prabowo dalam kancah politik luar negeri di tengah dinamika politik dunia.

Demikian dikatakan pengamat hubungan internasional Dinna Prapto Raharja.

Dinna menilai kedatangan Lawrence menemui Prabowo mencerminkan peranan Prabowo yang dianggap berpengaruh bagi posisi politik luar negeri Indonesia di tengah situasi dunia saat ini, utamanya perang yang terjadi antara Rusia dan Ukraina.

Menurut Dinna, posisi Prabowo dalam hal ini tidak dilihat hanya sebatas seorang menhan.

Baca juga: Kunjungi Vietnam, Prabowo Ziarah ke Makam Ho Chi Minh Hingga Tonton Laga Tim Pencak Silat Indonesia

“Dalam hal ini Prabowo tidak dilihat melulu karena jabatannya sebagai Menhan, tetapi juga peranannya memengaruhi posisi luar negeri Indonesia dalam situasi kawasan yang didesak untuk berpihak dalam isu Ukraina-Rusia, AS-China, dan dampaknya pada kerjasama pemulihan ekonomi pasca pandemi," ucap Dinna kepada wartawan, Selasa (17/5/2022).

BERITA REKOMENDASI

Pendiri lembaga Synergy Policies itu menjelaskan Lawrence bukan hanya berkunjung dalam kapasitasnya sebagai Menkeu Singapura.

Sebagai informasi, Lawrence adalah calon pengganti Lee Hsien Loong sebagai Perdana Menteri Singapura setelah terpilih sebagai pemimpin Partai Aksi Rakyat (PAP) yang berkuasa di Singapura pada Kamis (14/5/2022) lalu.

"Ini menunjukkan bahwa Lawrence bukan hanya berkunjung dalam kapasitasnya sebagai Menkeu, tetapi sebagai calon pemimpin Singapura," ujar Dinna.

Dinna pun menjabarkan bahwa dalam perspektif negara Singapura, urusan pertahanan kemanan dan ekonomi adalah dua hal yang tidak dapat dipisahkan.

Baca juga: Masinton Pasaribu: Prabowo-Puan Bisa Lanjutkan Tongkat Estafet Presiden Jokowi

"Singapura adalah negara yang dengan aktif selalu ingin selangkah di depan negara-negara lain dalam mencari tahu posisi politik luar negeri Indonesia, baik urusan pertahanan keamanan maupun ekonomi. Kedua bidang ini dalam perspektif Singapura tidak bisa dipisahkan (alias saling berkelindan)," ujar dia.


Diketahui, dalam pertemuan antara Prabowo dan Lawrence, keduanya membahas hubungan bilateral antara kedua negara di bidang pertahanan

“Indonesia memandang Singapura sebagai negara sahabat dan mitra strategis yang penting, salah satu negara tetangga terdekat yang memiliki arti penting bagi kepentingan nasional maupun kepentingan regional Indonesia,” ujar Prabowo

Sementara, Lawrence pun menyampaikan apresiasi dan rasa bahagianya terhadap hubungan kerja sama antara Indonesia dan Singapura.

“Senang bahwa kami telah mempertahankan hubungan tingkat tinggi selama bertahun-tahun dan selama pandemi,” ujarnya.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas