Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

UAS Dilarang Masuk Singapura, MUI: Menyinggung Perasaan Umat Islam Indonesia

Menurut saya Menteri Dalam Negeri Singapura membuat pernyataan yang salah dan bisa mengganggu perasaaan umat Islam di Indonesia," ujar Sudarnoto kepad

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Johnson Simanjuntak
zoom-in UAS Dilarang Masuk Singapura, MUI: Menyinggung Perasaan Umat Islam Indonesia
Youtube HAI GUYS OFFICIAL
Pengakuan Ustaz Abdul Somad Soal Dirinya Dideportasi dari Singapura (Youtube HAI GUYS OFFICIAL) Senin (16/5/2022) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Ketua MUI bidang Hubungan Luar Negeri Sudarnoto Abdul Hakim menilai pernyataan Pemerintah Singapura yang menyebut Ustaz Abdul Somad (UAS) mengajarkan ekstrimisme dapat menyinggung perasaan umat Islam di Indonesia.

Pernyataan yang dibuat Kementerian Dalam Negeri Singapura tersebut merupakan alasan Pemerintah Singapura mencegah kedatangan UAS ke negara tersebut.

"Argumentasinya enggak benar, enggak bisa dipertanggungjawabkan. Menurut saya Menteri Dalam Negeri Singapura membuat pernyataan yang salah dan bisa mengganggu perasaaan umat Islam di Indonesia," ujar Sudarnoto kepada Tribunnews.com, Rabu (18/5/2022).

Sudarnoto menilai selama ini UAS merupakan pendakwah yang moderat.

Dirinya membantah bahwa UAS mengajarkan ekstrimisme dalam dakwahnya.

Menurutnya, Pemerintah Singapura membuat kesimpulan serampangan dari ceramah UAS.

"Apa buktinya kalau hanya pidato, pidato UAS pasti tidak bicara bom-bom. Pidato ceramah UAS yang dikutip secara serampangan oleh Pemerintah Singapura pasti tidak bicara A hingga Z tentang ekstrimisme. Pasti tidak," ucap Sudarnoto.

BERITA REKOMENDASI

"Wong jelas, Singapura enggak kenal baik UAS. Kalau UAS pendukung gerakan ekstrim teroris maka sudah lama itu, pemerintah kita menangkap UAS itu. Itu tidak. Karena beliau ulama dai yang moderat," tutur Sudarnoto.

Selama ini, Sudarnoto mengungkapkan UAS tidak memiliki persoalan dalam melakukan perjalanan ke negara tetangga lain seperti Malaysia dan Brunei Darussalam.

Bahkan, dirinya mengatakan UAS menjadi dosen tamu di kedua negara tersebut.

Baca juga: UAS Dilarang Masuk Singapura, Pengamat: Diterima Tidaknya WNA Masuk Suatu Negara Adalah Kedaulatan

"Mana mau mereka (Malaysia dan Brunei Darussalam) mengundang seorang pendukung teroris, seorang yang memberikan dukungan ke kelompok ekstrim. Jadi menurut hemat saya, Pemerintah Singapura memberikan jawaban yang tidak bertanggung jawab, tidak berdasar sama sekali," kata Sudarnoto.

Sudarnoto mensinyalir pelarangan UAS terkait dengan hubungan diplomatik antara Singapura dengan Israel.


Mengingat, kata Sudarnoto, alasan Singapura melarang UAS masuk ke negaranya terkait pernyataan UAS soal perjuangan Palestina.

"Dan kalau saya tanya kepada Singapura, mau gak Singapura menyebut Israel sebagai negara teroris. Negara teror, ya marah, wong Singapura negara sahabat Israel. Dia punya hubungan diplomatik yang sangat erat dengan Israel," ungkap Sudarnoto.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas