Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Kemenag Minta Lembaga Zakat Beri Bantuan Produktif ke Warga Miskin

Tarmizi Tohor meminta agar lembaga amil zakat memberikan bantuan produktif untuk warga miskin.

Penulis: Fahdi Fahlevi
Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Kemenag Minta Lembaga Zakat Beri Bantuan Produktif ke Warga Miskin
Tribunnews.com/Fahdi Fahlevi
Bimtek Self Declare untuk UMKM di kantor Kemenko PMK, Jakarta Pusat, Kamis (19/5/2022). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahdi Fahlevi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Kementerian Agama (Kemenag) Tarmizi Tohor meminta agar lembaga amil zakat memberikan bantuan produktif untuk warga miskin.

Warga miskin, menurut Tarmizi, membutuhkan bantuan produktif untuk mengembangkan ekonominya.

"Makanya kita ada program zakat produktif. Lembaga zakat agar berikan bantuan produktif. Kita bantu untuk buat perubahan kepada mereka," ucap Tarmizi dalam Bimtek Self Declare untuk UMKM di kantor Kemenko PMK, Jakarta Pusat, Kamis (19/5/2022).

Baca juga: 8 Golongan Orang yang Berhak Menerima Zakat Fitrah, dari Kaum Fakir Hingga Ibnu Sabil

Lembaga ambil zakat, menurutnya, harus melakukan perbaikan secara mendasar terhadap pendistribusian ZIS.

Dirinya mengatakan masyarakat miskin tidak hanya membutuhkan bantuan berupa sembako.

Namun juga membutuhkan bantuan lain yang berkaitan dengan pengembangan ekonomi.

BERITA REKOMENDASI

"Termasuk wakaf, karena saya menyampaikan masyarakat miskin itu bukan hanya butuh sembako. Tapi juga sandang, pangan, dan papan. Karena kita hanya berpikir orang miskin hanya membutuhkan sembako. Padahal orang miskin kebutuhannya sama dengan kita," jelas Tarmizi.

Meski begitu, Tarmizi mengatakan lembaga amil zakat juga perlu mendampingi masyarakat yang mendapatkan bantuan.

Tarmizi mengatakan langkah ini diperlukan agar pemanfaatan bantuan dilakukan secara produktif.

"Karena dikasih duit disuruh beli perahu tapi beli kulkas. LAZ dan Baznas perlu mendampingi pengembangan ekonomi," pungkas Tarmizi.

Pendampingan, kata Tarmizi, perlu dilakukan sesuai dengan kebutuhan masyarakat di daerah masing-masing.


Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas