Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Keluarga Ungkap Fahmi Idris Idap Kanker Darah Sejak 2014

Aldwin Rahadian mengungkapkan bahwa pamannya itu sudah mengidap kanker darah atau myeloma sejak tahun 2014 lalu.

Editor: Hasanudin Aco
zoom-in Keluarga Ungkap Fahmi Idris Idap Kanker Darah Sejak 2014
Tribunnews.com/ Naufal Lanten
Jenazah Fahmi Idris saat dibawa dari rumah duka di Jalan Mampang Prapatan IV, Mampang, Jakarta Selatan, ke Tempat Pemakamam Umum Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Minggu (22/5/2022). 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Naufal Lanten

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Menantu almarhum Fahmi Idris, Aldwin Rahadian mengungkapkan bahwa pamannya itu sudah mengidap kanker darah atau myeloma sejak tahun 2014 lalu.

“Almarhum ini sudah terkena kanker dari 2014, tapi luar bisa semangat hidupnya luar biasa,” kata Aldwin Rahadian setelah prosesi pemakaman di Taman Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, Minggu (22/5/2022).




Dia menjelaskan pada 2015 lalu, Fahmi Idris sempat sembuh dari kanker yang dideritanya.

Kemudian, lanjut dia, almarhum kembali sakit beberapa waktu lalu.

Baca juga: Menantu Kenang Sosok Fahmi Idris: Jadi Figur Inspirasi Bagi Keluarga

Aldwin menjelaskan dirinya mengantar almarhum ke Rumah Sakit Mediatra pada Rabu (18/5/2022) malam.

Saat itu, kata dia, kondisi mertuanya itu sudah mulai drop.

BERITA TERKAIT

“Memang tiba-tiba karena faktor myeloma tadi, kanker darah tadi, ngedrop kondisinya. Ditambah ada triger, pemicunya adalah infeksi sehingga karena kanker darah, komplikasi,” ucapnya.

Jatuh sakitnya sang mertua diungkap Aldwin bertepatan dengan keberadaan Fahira Idris yang merupakan Anggota DPD RI ini sedang bertugas ke Swedia.

“Jadi beberapa hari ini dengan kondisi drop itu mungkin menunggu putri pertamanya, Fahira. Jadi ketika tadi sampai, pagi-pagi, dan Fahira berkominikasi, memanggil ayahandanya itu bereaksi,” tuturnya.

“Sampai pagi-pagi dan Fahira berkomunikasi. Fahira memanggil ayahandanya itu bereaksi, ingin berbicara tapi memng sudah banyak alat itu, dan tensi darah dan sebaginanya. Tidak lama sekiatar 10 menit beliau meninggalkan.”

Mantan Menteri Tenaga Kerja (Menaker) di Kabinet Indonesia Bersatu, Fahmi Idris, meninggal dunia pada Minggu (22/5/2022).

Kabar duka ini disampaikan oleh Ketua DPP Partai Golkar Dave Laksono.

“Benar (meninggal dunia),” tutur Dave saat dihubungi Tribunnews.

Kemudian, Dave memberikan selebaran informasi yang dikutip dari unggahan putri sulung Fahmi Idris, Fahira Idris.

Berdasarkan unggahan yang dibagikan tersebut, Fahmi meninggal duinia pada pukul 10.00 WIB di ICU Rumah Sakit Medistra, Jakrata Selatan.

“Innalillahi wa inna ilaihi raji’un. Telah berpulang ke Rahmatullah, Ayah saya Bp.Prof. Dr. H. Fahmi Idris bin Idris Marah Bagindo.”

“Wafat jam 10.00 WIB di ICU RS Medistra. Akan disemayamkan di Rumah Duka, Mampang Prapatan IV Nomor 20, Jakarta Selatan. Rencananya disemayamkan di Tanah Kusir jam 13.00 WIB.”

“Mohon dimaafkan Ayah Fahmi Idris jika selama hidup memiliki salah dan khilaf. Wassalamualaikum Wr Wb.” demikian tulisan dari unggahan yang dibagikan Dave. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Terkait

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas