Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jakarta e-Prix Ajang 'Ngumpul' Para Elite Politik, Ada Muhaimin, Zulhas, AHY hingga Puan Maharani

Jokowi menyempatkan diri untuk menyapa para kru pebalap Formula E dengan didampingi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Penulis: Reynas Abdila
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Jakarta e-Prix Ajang 'Ngumpul' Para Elite Politik, Ada Muhaimin, Zulhas, AHY hingga Puan Maharani
TribunJakarta.com/Dionisius Arya Bima Suci)
Ketua DPR RI Puan Maharani tampak semringah saat menyaksikan balap mobil listrik Formula E di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara. (TribunJakarta.com/Dionisius Arya Bima Suci) 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menempati royal box saat menyaksikan langsung Formula E di kawasan Ancol, Jakarta, Sabtu (4/6/2022).

Jokowi terlihat duduk di sebelah kiri Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI Puan Maharani.

Sementara kursi sebelah kanan Jokowi diduduki Ketua Pelaksana Jakarta E-Prix Ahmad Sahroni dan Chief Competition Officer Formula E (E-Prix) Alberto Longo.

Kepala negara menunjukkan mimik ceria berbincang dengan Sahroni dan Longo.

Mereka berbincang disertai tawa sesekali.

Adapun Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terlihat duduk di sebelah kiri Puan.

Keduanya tampak berbincang menunggu sesi balapan dimulai pukul 15.00 WIB.

Berita Rekomendasi

Jokowi menyempatkan diri untuk menyapa para kru pebalap Formula E dengan didampingi Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Mereka berbincang sebentar dengan setiap kru yang didatangi.

Jokowi juga ditemani Chief Competition Officer Formula E (E-Prix) yang juga Co-Founder Formula E Alberto Longo saat bertemu dengan para pebalap serta krunya.

Juga terlihat Menparekraf Sandiaga Uno, Ketua MPR Bambang Soesatyo juga ikut mendampingi Presiden.

Baca juga: Tiket Sold Out, Para Penonton Formula E Mulai Berdatangan ke Jakarta International Circuit E-Prix

Ajang Kumpul


Sirkuit Internasional e-Prix Jakarta atau Jakarta International e-Prix Circui seakan menjadi ajang kumpul bagi para elite politik dan tokoh bangsa.

Sejauh mata memandang hadir berbagai tokoh parpol mulai dari Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) hingga Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan (Zulhas).

Tokoh-tokoh besar yang juga hadir yakni Ketua DPR RI Puan Maharani, Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Gubernur DKI Anies Baswedan serta Ketua Pelaksana Jakarta E-Prix Ahmad Sahroni.

Dari Kabinet Indonesia Maju, sejumlah pejabat turut muncul seperti Menteri Pariwisata & Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, Menteri BUMN Erick Thohir serta Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Sofyan A. Djalil.

Selain itu juga ada, Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali, Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin, hingga Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo. (Tribun Network/Reynas Abdila)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas