Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Jenazah Eril Tiba di Soekarno-Hatta Minggu Sore, Sampai di Bandung Malam

Judha mengatakan saat ini ayah Eril, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, sudah berada di Bandara Zurich, Swiss untuk mengawal kepulangan jenazah Eril

Penulis: Ilham Rian Pratama
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Jenazah Eril Tiba di Soekarno-Hatta Minggu Sore, Sampai di Bandung Malam
Tangkap layar YouTube KompasTV/Instagram @ataliapr
Istri Ridwan Kamil, Atalia Praratya, meninjau langsung persiapan pemakaman Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di Cimaung, Kabupaten Bandung, Jawa Barat pada Sabtu (11/6/2022) pagi (kiri). Foto Atalia dan Eril saat Lebaran 2022 (kanan). Atalia memilih langsung tempat terbaik untuk makam Eril di Cimaung. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Ilham Rian Pratama

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril diperkirakan tiba di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten pada Minggu (12/5/2022) sore.

"Jenazah direncanakan akan tiba di Bandara Soekarno-Hatta pada hari Minggu pukul 15.45," kata Direktur Perlindungan Warga Negara Indonesia dan Badan Hukum Indonesia Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), Judha Nugraha, dalam telekonferensi, Sabtu (11/5/2022).

Judha mengatakan saat ini ayah Eril, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, sudah berada di Bandara Zurich, Swiss untuk mengawal kepulangan jenazah Eril ke Indonesia.

Dalam telekonferensi itu, kakak Ridwan Kamil, Erwin Muniruzaman, menyebutkan bahwa setelah tiba di Bandara Soekarno-Hatta, pihak keluarga langsung mengurus proses kepulangan menuju Bandung, Jawa Barat.

Baca juga: Cerita Geraldine Beldi, Guru SD di Bern yang Pertama Kali Temukan Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz

"Rombongan bertolak ke Bandung, ke kediaman resmi di Gedung Pakuan. Direncanakan, diperkirakan kehadiran di Bandung malam hari," ucap Erwin.

Erwin mengira-ngira kemungkinan jenazah Eril akan tiba di Gedung Pakuan pada Minggu (12/6/2022) pukul 22.00 WIB atau 23.00 WIB.

Berita Rekomendasi

Setibanya di Gedung Pakuan, pihak keluarga akan menggelar acara.

Ia mengatakan masyarakat diizinkan untuk mendoakan Eril di kediaman resmi Gubernur Jawa Barat di Gedung Pakuan pada Minggu malam mulai pukul 23.00 WIB hingga Senin (13/6/2022) pagi pukul 08.00 WIB.

Setelah itu jenazah Eril akan dibawa ke pemakaman keluarga di Cimaung, Kabupaten Bandung.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas