Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Fatayat NU Kota Tangerang Targetkan Pembentukan Wadah dan Permudah Permodalan

Fatayat NU Tangerang targetkan terbentuknya wadah UMKM binaan Fatayat berupa koperasi sekaligus mendapatkan kemudahan fasilitas permodalan.

Penulis: Reza Deni
Editor: Malvyandie Haryadi
zoom-in Fatayat NU Kota Tangerang Targetkan Pembentukan Wadah dan Permudah Permodalan
Ist
Ketua PC Fatayat NU Kota Tangerang Megawati saat menyampaikan sambutan Workshop Nasional dalam acara pembukaan Gebyar Usaha Menengah Kecil dan Mikro (UMKM) dan Festival Kreativitas di Gedung MUI Kota Tangerang. 

Laporan Reporter Tribunnews.com, Reza Deni

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pimpinan Cabang (PC) Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Kota Tangerang menggelar Workshop Nasional dalam acara pembukaan Gebyar Usaha Menengah Kecil dan Mikro (UMKM) dan Festival Kreativitas di Gedung MUI Kota Tangerang.

Ketua PC Fatayat NU Kota Tangerang Menawati, menyampaikan bahwa target kegiatan Workshop UMKM adalah terbentuknya wadah UMKM binaan Fatayat berupa koperasi sekaligus mendapatkan kemudahan fasilitas permodalan.

"Kita belajar teori dengan workshop, kita praktikkan langsung ilmunya dengan membuka Bazar UMKM yang bertujuan untuk mendorong UMKM yang dua tahun kena dampak pandemi agar terpacu kembali untuk bergerak maju," kata Menawati dalam keterangan yang diterima, Sabtu (2/7/2022).

Dia menambahkan terdapat rangkaian perlombaan, melalui kegiatan tersebut, peserta diharapkan bisa memacu semangat masyarakat yang mempunyai kemampuan khsusus untuk saling berlomba dalam kebaikan, dan juga semakin giat untuk terus mengasah kemampuannya.

"Di samping itu tentunya juga Syi'ar Fatayat kepada khalayak umum bahwa ada Fatayat NU di Kota Tangerang, jika anak, istri, atau saudara, tetangga yang ingin aktif di Fatayat kami dengan senang hati mempersilakan demi syi'ar ajaran ahlus sunnah wal jama'ah nya Mbah Hasyim Asy'ari," tambah Menawati.

Baca juga: Fatayat NU: Literasi Digital Dibutuhkan untuk Wujudkan Perempuan Bijak Bermedia

Dia juga berharap Pemerintah Kota Tangerang ikut serta memfasilitasi dan memberikan pembinaan agar keberlangsungan UMKM binaan Fatayat bisa berkembang dengan pesat dan cepat.

Berita Rekomendasi

Sementara, Ketua Panitia Pelaksana Naila Maye Haq, menuturkan gelaran workshop ini merupakan acara pembuka dalan rangkaian Gebyar UMKM dan Festival Kreativitas Fatayat NU Kota Tangerang.

"Dengan menggelar workshop nasional ini, diharapkan kepada peserta bisa menggali ilmu dan pengalaman dari para narasumber," ujar Naila.

Naila menyampaikan, selain gelaran workshop, bazar dan perlombaan. Didalam rangkaian kegiatan juga ada medical check up dan donor darah.

Menurutnya, Fatayat juga tidak hanya berorientasi pada ekonomi dan peningkatan kemampuan. Fatayat juga bisa berperan dalam kegiatan sosial kemanusiaan.

"Selain bazar, perlombaan, dan advokasi isu perempuan dan anak. Fatayat juga mempunyai kepekaan terhadap aspek sosial kemanusiaan," ujar Naila.

Naila berterima kasih kepada semua pihak dan sponsor, karena telah ikut serta menyukseskan dan mendukung Gebyar UMKM dan Festival Kreativitas Fatayat NU Kota Tangerang.

"Hanya ungkapan terima kasih dan doa yang dapat saya panjat dan berikan. Semoga semua pihak yang telah menyukseskan acara ini diberikan kesehatan dan pahala yang berlimpah, sehingga kita bisa terus menebar kebaikan di dunia ini," tandas Naila.

Berlangsung khidmat, workshop mengusung tajuk 'UMKM Perempuan Bangkit, Berdaya dan Indonesia Maju' ini dihelat menjadi sebuah dialog setelah secara resmi dibuka oleh Ketua PCNU Kota Tangerang KH Dedi Mahfudin. Ditutup doa oleh Sekretaris I MUI Kota Tangerang KH Misbahul Munir.

Turut hadir menjadi narasumber Staf Ahli Hubungan Antar Lembaga Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Ir Luhur Pradjanto, Kepala Divisi Pengembangan Kapasitas Usaha PT Permodalan Nasional Madani (PNM) dan Kepala Bidang Pemberdayaan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Kota Tangerang Abdul Kholil Kurniawan.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas