Respon Ariel Noah Terkait Lagu Bisa Jadi Jaminan untuk Berutang di Bank
Penulis lagu sekaligus vokalis grup musik Noah, Nazril Irham (Ariel Noah) merespon baik keputusan pemerintah tersebut.
Editor: Srihandriatmo Malau
Ifan Govinda menyambut baik terbitnya peraturan Pemerintah yang membolehkan musisi menjadikan lagu karyanya sebagai agunan meminjam dana ke bank.
"Ini berita baik buat semua musisi nggak cuman kita, hari ini karya kita bisa ternilai untuk perbankan," tutur Ifan Govinda di kawasan Fatmawati Jakarta Selatan, Selasa (19/7/2022).
"Kita bersyukur lah yaa. Dulu mungkin musisi gak ada di katalog kerjaan mereka, mudah-mudahan setelah ini karya kami bisa lebih dihargai," bebernya.
Ade yang memiliki banyak karya lagu dan sudah dibawakan deretan musisi ikut merasa senang.
Satu pandangan dengan Ifan, peraturan yang baru saja disahkan oleh Presiden Joko Widodo itu bisa membantu para musisi untuk mudah mendapatkan KPR.
"Sekarang jadi bisa lebih dihargai, mungkin ada kesusahan KPR tapi kita sekarang udah bisalah yaa pakai karya untuk penjamin," ungkap Ade Govinda.
Bimo Setiawan Almachzumi atau Bimbim Slank juga ikut menyampaikan dukungannya atas terbitnya Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2022 tentang Ekonomi Kreatif.
"Mantap, bagus," kata Bimbim Slank saat ditemui di markas Slank, Potlot, Jakarta Selatan, Selasa (19/7/2022).
Bimbim Slank mendukung terbitnya Peraturan Pemerintah Nomor 24 Tahun 2022 tentang Ekonomi Kreatif.
Bimbim menambahkan jika sebuah ide dapat bernilai apabila dijalankan dengan baik.
"Mantap, bagus, ide itu adalah kapital. Jadi ide bisa menjadikan nilai, bagus," sambungnya.
Mengutip isi salinan pasal 4 Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 24 Tahun 2022 tentang Ekonomi Kreatif pemerintah memfasilitasi jaminan utang berbasis kekayaan intelektual melalui lembaga keuangan bank dan lembaga keuangan non bank bagi pelaku ekonomi kreatif.
Baca juga: Tanggapan Ariel NOAH Soal Aturan Lagu Bisa Dijadikan Jaminan Utang ke Bank
Ada 17 subsektor ekonomi kreatif yang bisa dijadikan jaminan utang ke bank.
Dikutip dari situs resmi Kemenparekraf sebanyak 17 sektor tersebut adalah yakni pengembang permainan, arsitektur, desain interior, musik, seni rupa, desain produk, dan fesyen.