Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Rakornas Kepegawaian, Plt Kepala BKN Ingatkan Birokrasi Harus Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan

Birokrasi yang adaptif perlu dipercepat pembangunannya untuk mengikuti perubahan dan perkembangan zaman.

Penulis: Malvyandie Haryadi
Editor: Dewi Agustina
zoom-in Rakornas Kepegawaian, Plt Kepala BKN Ingatkan Birokrasi Harus Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan
Istimewa
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN), Bima Haria Wibisana mengatakan birokrasi yang adaptif perlu dipercepat pembangunannya untuk mengikuti perubahan dan perkembangan zaman. 

"Dan untuk membangun ASN masa depan, kalian harus memiliki 5 agility, change agility yakni mampu beradaptasi dengan perubahan apapun, mental agility yakni mampu bertahan dalam kondisi apapun, people agility yakni mampu bekerja sama dengan siapapun, learning agility yakni mampu memahami dan mempelajari hal baru dengan cepat, dan result agility yakni mampu tetap berprestasi dalam kondisi apapun," paparnya.

Hasil riset Boston Consulting Group menyatakan bahwa 70 persen transformasi digital itu gagal dan tidak mencapai tujuan bahkan pada saat para pemimpin sangat berkomitmen untuk mewujudkannya. Dan 62 persen responden menilai budaya kerja menjadi hambatan utama dalam transformasi digital.

"Lalu apa kuncinya agar kita tidak menjadi bagian yang 70 persen tersebut? Kuncinya adalah Resourcefulness atau your heart, your energy, your power, your mission," sambungnya.

Di sela-sela acara, ditayangkan sebuah video penganugerahan BKN Award yang pertama dengan berbagai kategori.

Hal ini dilakukan sebagai bentuk apresiasi kepada instansi yang telah menerapkan manajemen ASN dengan baik.

Rakornas itu juga dihadiri Sekretaris Utama BKN Imas Sukmariah, Pejabat Pimpinan Tinggi Madya dan Pratama BKN, Pejabat Pimpinan Tinggi Madya Kemeterian/Lembaga Pusat dan Pejabat Pemerintah Daerah di seluruh Indonesia.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
×

Ads you may like.

© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas