Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Daftar Pangkat TNI Angkatan Darat, Angkatan Laut, Angkatan Udara

Inilah daftar pangkat TNI Angkatan Darat, Angkatan Laut, hingga Angkatan Udara di Indonesia, mulai dari Perwira, Bintara hingga Prajurit.

Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Tiara Shelavie
zoom-in Daftar Pangkat TNI Angkatan Darat, Angkatan Laut, Angkatan Udara
Tribun Jambi
Ilustrasi TNI - Inilah daftar pangkat TNI Angkatan Darat, Angkatan Laut, hingga Angkatan Udara di Indonesia, mulai dari Perwira, Bintara hingga Prajurit. 

TRIBUNNEWS.COM - Simak daftar pangkatan TNI Angatan Darat, Angkatan Laut dan Angkatan Udara.

Tentara Nasional Indonesia (TNI) di Indonesia terbagi menjadi tiga bagian, yaitu TNI Angkatan Darat (AD), TNI Angkatan Laut (AL), TNI Angkatan Udara (AU).

Pada setiap bagian TNI, terdapat urutan pangkatnya masing-masing.

Pangkat merupakan suatu urutan golongan di bidang kemiliteran yang berlaku di Republik Indonesia.

Mengutip dari bphn.go.id, golongan-golongan pangkat dalam angkatan perang TNI terdiri dari Perwira, Bintara, dan Prajurit.

Baca juga: ASEAN Didesak Ambil Tindakan Setelah Militer Myanmar Eksekusi Mati 4 Aktivis Demokrasi

Sebutan dan Urutan Pangkat TNI AD

1. JENDERAL TNI (JENDERAL TNI)

Berita Rekomendasi

2. LETJEN TNI (LETNAN JENDERAL TNI)

3. MAYJEN TNI (MAYOR JENDERAL TNI)

4. BRIGJEN TNI (BRIGADIR JENDERAL TNI)

5. KOL (KOLONEL)

6. LETKOL (LETNAN KOLONEL)

7. MAY (MAYOR)

8. KAPT (KAPTEN)

9. LETTU (LETNAN SATU)

10. LETDA (LETNAN DUA)

11. PELTU (PEMBANTU LETNAN SATU)

12. PELDA (PEMBANTU LETNAN DUA)

13. SERMA (SERSAN MAYOR)

14. SERKA (SERSAN KEPALA)

15. SERTU (SERSAN SATU)

16. SERDA (SERSAN DUA)

17. KOPKA (KOPRAL KEPALA)

18. KOPTU (KOPRAL SATU)

19. KOPDA (KOPRAL DUA)

20. PRAKA (PRAJURIT KEPALA)

21. PRATU (PRAJURIT SATU)

22. PRADA (PRAJURIT DUA)

Pangkat-pangkat Perwira di Angkatan Darat ialah, Jenderal, Letnan Jenderal, Jenderal Mayor, Brigadir Jenderal, Kolonel, Letnan Kolonel, Mayor, Kapten, Letnan I dan Letnan II.

Sementara pangkat-pangkat Bintara di Angatan Darat tersusun atas Pembantu Letnan I, Pembantu Letnan Calon Perwira, Pembantu Letnan II, Sersan Mayor, Sersan Kepala, Sersan I dan Sersan II.

Sedangkan pangkat-pangkat Prajurit di Angkatan Darat terdiri dari Kopral Kepala, Kopral I, Kopral II, Prajurit Kader, Prajurit I dan Prajurit II. 

Baca juga: Panglima TNI Setuju Dokter RSPAD Bantu Autopsi Ulang Brigadir J, Komisi I DPR Sebut Bukan Intervensi

Sebutan dan Urutan Pangkat TNI AL

1. LAKSAMANA TNI (LAKSAMANA TNI)

2. LAKSDYA TNI (LAKSAMANA MADYA TNI)

3. LAKSDA TNI (LAKSAMANA MUDA TNI)

4. LAKSMA TNI (LAKSAMANA PERTAMA TNI)

5. KOL (KOLONEL)

6. LETKOL (LETNAN KOLONEL)

7. MAY (MAYOR)

8. KAPT (KAPTEN)

9. LETTU (LETNAN SATU)

10. LETDA (LETNAN DUA)

11. PELTU (PEMBANTU LETNAN SATU)

12. PELDA (PEMBANTU LETNAN DUA)

13. SERMA (SERSAN MAYOR)

14. SERKA (SERSAN KEPALA)

15. SERTU (SERSAN SATU)

16. SERDA (SERSAN DUA)

17. KOPKA (KOPRAL KEPALA)

18. KOPTU (KOPRAL SATU)

19. KOPDA (KOPRAL DUA)

20. KLK (KELASI KEPALA)

21. KLS (KELASI SATU)

22. KLD (KELASI DUA)

Pangkat-pangkat Perwira di Angkatan Laut ialah, Laksamana, Laksamana Madya, Laksamana Muda, Laksamana Pertama, Kolonel, Letnan Kolonel, Mayor, Kapten, Letnan dan Letnan Muda.

Sementara pangkat-pangkat Bintara di Angatan Laut tersusun atas Pembantu Letnan I, Pembantu Letnan Calon Perwira, Pembantu Letnan II, Sersan Mayor, Sersan Kepala, Sersan I dan Sersan II.

Sedangkan pangkat-pangkat Prajurit di Angkatan Laut terdiri dari Kopral, Kelasi I, dan Kelasi II.

Baca juga: Korps Wanita Kini Bisa Dapat Pangkat Tinggi di TNI AD, Mayor Eny Latifah Bersyukur Bisa Ikut Seskoad

Sebutan dan Urutan Pangkat TNI AL-MARINIR

1. JENDERAL TNI (MAR) JENDERAL TNI (MARINIR)

2. LETJEN TNI (MAR) LETNAN JENDERAL TNI (MARINIR)

3. MAYJEN TNI (MAR) MAYOR JENDERAL TNI (MARINIR)

4. BRIGJEN TNI (MAR) BRIGADIR JENDERAL TNI (MARINIR)

5. KOL MAR (KOLONEL MARINIR)

6. LETKOL MAR (LETNAN KOLONEL MARINIR)

7. MAY MAR (MAYOR MARINIR)

8. KAPT MAR (KAPTEN MARINIR)

9. LETTU MAR (LETNAN SATU MARINIR)

10. LETDA MAR (LETNAN DUA MARINIR)

11. PELTU (PEMBANTU LETNAN SATU)

12. PELDA (PEMBANTU LETNAN DUA)

13. SERMA (SERSAN MAYOR)

14. SERKA (SERSAN KEPALA)

15. SERTU (SERSAN SATU)

16. SERDA (SERSAN DUA)

17. KOPKA (KOPRAL KEPALA)

18. KOPTU (KOPRAL SATU)

19. KOPDA (KOPRAL DUA)

20. PRAKA (PRAJURIT KEPALA)

21. PRATU (PRAJURIT SATU)

22. PRADA (PRAJURIT DUA)

Baca juga: Rusia Ancam Penjarakan Tentara yang Menolak Berperang di Ukraina

Sebutan dan Urutan Pangkat TNI AU

1. MARSEKAL TNI (MARSEKAL TNI)

2. MARSDYA TNI (MARSEKAL MADYA TNI)

3. MARSDA TNI (MARSEKAL MUDA TNI)

4. MARSMA TNI (MARSEKAL PERTAMA TNI)

5. KOL (KOLONEL)

6. LETKOL (LETNAN KOLONEL)

7. MAY (MAYOR)

8. KAPT (KAPTEN)

9. LETTU (LETNAN SATU)

10. LETDA (LETNAN DUA)

11. PELTU (PEMBANTU LETNAN SATU)

12. PELDA (PEMBANTU LETNAN DUA)

13. SERMA (SERSAN MAYOR)

14. SERKA (SERSAN KEPALA)

15. SERTU (SERSAN SATU)

16. SERDA (SERSAN DUA)

17. KOPKA (KOPRAL KEPALA)

18. KOPTU (KOPRAL SATU)

19. KOPDA (KOPRAL DUA)

20. PRAKA (PRAJURIT KEPALA)

21. PRATU (PRAJURIT SATU)

22. PRADA (PRAJURIT DUA)

Pangkat-pangkat Perwira di Angkatan Udara ialah, Marsekal TNI, Marsekal Madya TNI, Marsekal Muda TNI, Marsekal Pertama TNI, Kolonel Udara, Letnan Kolonel Udara, Mayor Udara, Kapten Udara, Letnan Udara I, dan Letnan Udara II.

Sementara pangkat-pangkat Bintara di Angatan Udara tersusun atas Letnan Muda Udara I, Letnan Muda Udara II, Sersan Mayor Udara, Sersan Udara I dan Sersan Udara II..

Sedangkan pangkat-pangkat Prajurit di Angkatan Udara terdiri dari Kopral Udara I, Kopral Udara II, Prajurit Udara I dan Prajurit Udara II.

(Tribunnews.com/Oktavia WW)

Berita lain terkait Daftar Urutan Pangkat TNI

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas