Jadwal dan Tahapan Pelaksanaan ANBK 2022 Jenjang SMP, Mulai 29 Juli 2022
Tahapan ANBK 2022 Jenjang SMP akan dilaksanakan mulai 29 Juli hingga 25 September 2022. Sementara pelaksanaan tesnya akan dimulai 19 September 2022.
Penulis: Farrah Putri Affifah
Editor: Facundo Chrysnha Pradipha
TRIBUNNEWS.COM - Berikut jadwal dan tahapan ANBK 2022 jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP).
Tahapan pelaksanaan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) 2022 jenjang SMP akan dimulai pada 29 Juli 2022.
Tahapan pertama ANBK 2022 Jenjang SMP adalah sinkronisasi simulasi AN gelombang 1.
Adapun tahapan pelaksanaan ANBK 2022 jenjang SMP akan berakhir pada bulan September 2022.
Jadwal dan Tahapan ANBK 2022 Jenjang SMP
Betrikut jadwal dan tahapan ANBK 2022 jenjang SMP yang dikutip dari anbk.kemdikbud.go.id:
Baca juga: Kapan ANBK 2022 Dilaksanakan? Simak Jadwal untuk Jenjang SMA, SMP dan SD Sederajat
- Sinkronisasi Simulasi AN Gelombang 1: 29 - 31 Juli 2022
- Simulasi AN Gelombang 1: 1 - 4 Agustus 2022
- Sinkronisasi Simulasi AN Gelombang 2: 5 - 7 Agustus 2022
- Simulasi AN Gelombang 2: 8 - 11 Agustus 2022
- Sinkronisasi Gladi Bersih AN Jenjang SMP/MTs/SMPLB/Paket B: 19 - 11 September 2022
- Gladi Besih AN jenjang SMP/MTs/SMPLB/Paket B: 12 - 15 September 2022
- Sinkronisasi AN Jenjang SMP/MTs/SMPLB/Paket B: 16 - 18 September 2022
- Pelaksanaan AN Jenjang SMP/MTs/SMPLB/Paket B: 19 - 22 September 2022
- Pelaksanaan AN Jenjang Paket B: 24 - 25 September 2022
Waktu Pelaksanaan ANBK 2022 Jenjang SMP
Senin, 19 September 2022 - Kamis, 22 September 2022:
Hari ke-1:
- Sesi 1:
07.30 - 09.40: Latihan Soal (10 menit)
- Sesi 2:
10.40 – 12.50: Literasi Membaca (90 menit)
- Sesi 3
14.20 – 16.30: Survei Karakter (30 menit)
Hari ke-2:
- Sesi 1:
07.30 – 09.40: Latihan Soal (10 menit)
- Sesi 2:
10.40 – 12.50: Numerasi (90 menit)
- Sesi 3:
14.20 – 16.30: Survei Lingkungan Belajar (30 menit)
Persyaratan Peserta Didik
Berikut persyaratan peserta didik yang dikutip dari Peraturan Kepala Badan Standar, Kurikulum dan Asasmen Pendidikan Kemeterian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi atau Peraturan Kepala BSKAP Kemendikbudristek Nomor 013/H/PG.00/2022 Tentang Prosedur Penyelenggaraan Asesmen Nasional Tahun 2022:
1. Peserta didik yang terdaftar dalam pangkalan Dapodik atau EMIS yang memiliki Nomor Induk Sekolah Nasional (NISN).
2. Peserta didik masih aktif belajar di satuan pendidikan:
- Jenjang SD/MI/Paket A/PKPPS Ula dan yang sederajat kelas 5
- Jenjang SMP/MTs/Paket B/PKPPS Wustha dan yang sederajat kelas 8
- Jenjang SMA/MA/SMK/MAK/Paket C/PKPPS Ulya dan yang sederajat kelas 11
3. Peserta didik AN pada SLB dan Sekolah Inklusi merupakan peserta didik tunarungu dan tunadaksa yang tidak memiliki ketunaan tambahan dan hambatan bahasa/membaca serta dapat mengerjakan AN secara mandiri.
4. Peserta didik yang memiliki hambatan bahasa/membaca, tidak mengikuti AN.
5. Peserta didik pada jenjang SD/MI/Paket A/PKPPS Ula sederajat yang memiliki laporan penilaian hasil belajar mulai semester ganjil kelas 1 sampai dengan semester genap kelas 4.
6. Peserta didik pada jenjang SMP/MTs/Paket B/PKPPS Wustha sederajat yang memiliki laporan penilaian hasil belajar semester ganjil dan genap kelas 7.
7. Peserta didik pada jenjang SMA/MA/SMK/MAK/Paket C/PKPPS Ulya sederajat yang memiliki laporan penilaian hasil belajar semester ganjil dan genap kelas 10.
(Tribunnews.com/Farrah Putri)