Momen Dian Sastro Ikut Berpartisipasi dalam Gaungkan Gerakan Kebaya Goes To UNESCO
Dian Sastrowardoyo mengatakan partisipasinya dalam gerakan itu karena suka kebaya dan menginginkan Kebaya diakui dunia sebagai warisan milik Indonesia
Penulis: Lendy Ramadhan
Editor: Srihandriatmo Malau
Laporan wartawan TRIBUN-VIDEO.COM, Lendy Ramadhan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Dian Sastrowardoyo menjadi salah satu selebritas Indonesia yang membudayakan kebaya.
Paling tidak kini Dian Sastrowardoyo berpartisipasi dalam kampanye untuk Kebaya Goes To UNESCO yang dilakukan Tradisikebaya.id.
Gerakan tersebut mengajak masyarakat untuk mengumpulkan foto berpakaian kebaya dan mengunggah foto tersebut ke agar dunia bisa tahu bahwa pakaian itu warisan Indonesia.
Dian Sastrowardoyo mengatakan, partisipasinya dalam gerakan itu karena suka kebaya dan menginginkan Kebaya diakui dunia sebagai warisan milik Indonesia.
Hal itu dikatakannya di hotel, Jalan M.H. Thamrin Jakarta Pusat, Jumat (21/7/2022).
Dian Sastrowardoyo mengaku telah mengajak rekan-rekannya sesama selebritis untuk berpartisipasi dalam gerakan tersebut.
Ratih Ayu selaku pengelola domain tradisikebaya.id mengatakan, untuk kebaya bisa dicatat oleh UNESCO sebagai warisan Indonesia sangatlah panjang prosesnya.
Masyarakat Indonesia harus menunjukkan, kebaya adalah pakaian yang biasa digunakan di berbagai acara.
Oleh karena ia meminta masyarakat mengunggah foto mereka berkebaya di websitenya.
Dian Sastrowardoyo pun merasa, gerakan ini harus digaungkan karena sebagai bangsa Indonesia perlu menjaga warisan budayanya termasuk pakaian daerah.
Dian Sastrowardoyo Senang Pakai Kebaya
Dian Sastrowardoyo senang pakai kebaya. Ia ikut mendukung kampanye Kebaya Goes To UNSESCO, dalam kesempatan itu juga ia mengungkapkan kegemarannya pakai kebaya.
Bahkan ia tak masalah jika selera pemilihan kebayanya membuat dirinya disebut sebagai 'cewek kue'.