Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Rute 14 Pesawat Tempur F-16 dan Bendera Raksasa yang Akan Meramaikan HUT Ke-77 RI Hari Ini

Sebanyak 14 pesawat tempur F-16 TNI Angkatan Udara akan meramaikan perayaan HUT Ke-77 Republik Indonesia.

Penulis: Gita Irawan
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Rute 14 Pesawat Tempur F-16 dan Bendera Raksasa yang Akan Meramaikan HUT Ke-77 RI Hari Ini
Tribunnews.com/Gita Irawan
Di Terminal Selatan Lanud Halim Perdanakusumah Jakarta, para pilot pesawat tempur F-16 berfoto saat gladi bersih demo fly pass HUT Ke-77 RI yang dilaksanakan pada Senin (15/8/2022). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Gita Irawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sebanyak 14 pesawat tempur F-16 TNI Angkatan Udara dan delapan helikopter TNI-Polri yang membawa bendera Merah Putih raksasa akan meramaikan perayaan HUT Ke-77 Republik Indonesia.

Rencananya 14 pesawat tempur F-16 dengan call sign Garuda Flight tersebut akan melintas sekira pukul 10.36 WIB di Istana Merdeka Jakarta.

Dua menit setelahnya delapan helikopter yang dibagi menjadi dua formasi dengan call sign Nusantara Flight tersebut akan melintas di depan Istana Merdeka Jakarta.

Kepala Dinas Penerangan TNI AU Marsma TNI Indan Gilang Buldansyah menjelaskan Garuda Flight akan terbang dari Lanud Halim Perdanakusumah untuk menuju initial point (titik yang ditentukan).

"Nanti kurang lebih posisinya di Cibinong, jadi mungkin nanti warga Cibinong bisa melihat samar-samar di atas udara Cibinong itu ada 14 pesawat F-16," kata Indan di kanal Youtube Airmen TV Dispenau, Rabu (17/8/2022).

Baca juga: Presiden Jokowi Kenakan Pakaian Adat Dolomani dari Buton pada HUT ke-77 RI

Setelahnya, kata Indan, 14 pesawat tempur F-16 tersebut akan terbang dari Selatan menuju ke Utara melintas di depan Istana.

BERITA REKOMENDASI

Mereka, kata Indan, akan melintas dengan kecepatan 300 knot, dengan ketinggian kurang lebih 1.800 feet, dan membentuk formasi dengan angka 77.

"Pesawat fighter tadi itu akan ke arah utara, jadi masyarakat yang ada di utara Jakarta juga akan melihat, kemudian akan mengarah ke area Bekasi, baru mendarat di Halim," kata Indan.

Baca juga: Cuaca Cerah, 14 Pesawat F-16 TNI AU dan Bendera Raksasa Akan Melintas di Langit Istana Negara

Untuk Nusantara Flight, kata Indan, terbagi menjadi dua elemen.

Elemen pertama, kata dia, dipimpin Helikopter Caracal dari Skadron 8 TNI AU yang akan membawa bendera raksasa dengan ukuran 20 x 30 meter.

Helikopter tersebut, kata dia, kemudian akan dikawal satu heli Apache TNI AD dan helikopter Panther dari Angkatan Laut.


Kemudian untuk elemen kedua, lanjut dia, akan dipimpin helikopter Super Puma TNI AU dari Skadron Udara 6 yang akan membawa bendera.

Pesawat tempur F-16 TNI AU saat gladi bersih di demo udara HUT Ke-77 RI di Terminal Selatan Lanud Halim Perdanakusumah pada Senin  (15/8/2022).
Pesawat tempur F-16 TNI AU saat gladi bersih di demo udara HUT Ke-77 RI di Terminal Selatan Lanud Halim Perdanakusumah pada Senin (15/8/2022). (Tribunnews.com/ Gita Irawan)

Helikopter tersebut akan dikawal satu helikopter Apache TNI AD dan dua helikopter AW dari Polisi.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas