Apa Saja yang Disiapkan saat Daftar Kartu Prakerja Gelombang 42? Siapkan Data-data Ini!
Berikut ini hal-hal apa saja yang harus disiapkan saat mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 42 di www.prakerja.go.id.
Penulis: Whiesa Daniswara
TRIBUNNEWS.COM - Saat mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 42, harus mempersiapkan beberapa hal.
Seperti diketahui, Kartu Prakerja Gelombang 42 sudah dibuka sejak Minggu (21/8/2022) lalu.
Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 42 hanya bisa dilakukan melalui laman www.prakerja.go.id.
Sebelum mendaftarkan diri di Kartu Prakerja Gelombang 42, terdapat beberapa data yang harus Anda siapkan terlebih dahulu.
Data-data tersebut, nantinya diinput melalui www.prakerja.go.id sebagai syarat mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 42.
Lantas, apa saja data-data tersebut?
Baca juga: Kapan Kartu Prakerja Gelombang 42 Ditutup? Daftar: Akses prakerja.go.id
Dikutip dari laman resmi Prakerja, berikut data-data yang harus disiapkan untuk mendaftar Kartu Prakerja Gelombang 42:
- KTP
- Kartu Keluarga atau KK
- Nomor HP
- Alamat email
- Nomor rekening atau e-wallet
Baca juga: Cara Login Kartu Prakerja Gelombang 42, Akses Melalui www.prakerja.go.id
Buat Akun Prakerja
Setelah mempersiapkan data-data tersebut, langkah selanjutnya adalah membuat akun Prakerja.