Setelah Prakerja Gelombang 46 Dibuka, Apakah Masih Ada Gelombang pada 2022 dan 2023? Ini Jawabannya
Kartu Prakerja gelombang 46 dibuka, apakah pihak Prakerja masih membuka kesempatan gelombang selanjutnya pada tahun 2022 dan 2023? simak jawabannya.
Penulis: Oktaviani Wahyu Widayanti
Editor: Sri Juliati
TRIBUNNEWS.COM - Kartu Prakerja gelombang 46 baru saja dibuka sejak kemarin, Selasa (4/10/2022).
Peserta Prakerja yang sudah memiliki akun dan ingin mengikuti seleksi di gelombang 46, dapat segera klik Gabung pada dashboard Prakerja.
Pendaftaran Prakerja gelombang 46 dapat diakses melalui www.prakerja.go.id.
Sementara pemerintah menginformasikanProgram Kartu Prakerja akan dilanjutkan pada tahun 2023.
Program Prakerja pada 2023 akan berjalan dengan skema normal dengan memberikan jumlah bantuan pelatihan yang lebih besar.
Lalu apakah pada 2022, Manajemen Prakerja masih akan membuka gelombang selanjutnya?
Baca juga: Cara Daftar Kartu Prakerja Gelombang 46, Buka www.prakerja.go.id Kemudian Ikuti Tes Seleksinya
Penjelasan dari Pihak Prakerja
Pemerintah baru saja mengumumkan kelanjutan program Kartu Prakerja pada 2023 pada Senin (3/10/2022).
Prakerja dilanjutkan lagi pada 2023 karena mempertimbangkan kondisi masyarakat yang masih membutuhkan daya beli.
Program Kartu Prakerja pada 2023 akan dijalankan dengan skema normal.
Sementara untuk sisa waktu pada 2022, pembukaan gelombang Prakerja masih akan dilakukan.
Mengutip dari Instagram @prakerja.go.id, masih ada sisa waktu 3 bulan, dan pihak Prakerja masih akan membuka gelombang pendaftaran.
Kartu Prakerja pada 2022 masih akan dijalankan dengan skema semi bansos seperti biasanya.
Jadi masih ada waktu untuk para peserta mengikuti seleksi pendaftaran.
Baca juga: Ekonom Apresiasi Keberlanjutan Program Kartu Prakerja di Tahun 2023
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.