Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

AHY Serukan Para Pemimpin Dunia Turunkan Ego Dalam Menyelesaikan Konflik

Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerukan agar para pemimpin dunia menurunkan ego masing-masing dalam menyelesaikan konflik.

Penulis: Chaerul Umam
Editor: Wahyu Aji
zoom-in AHY Serukan Para Pemimpin Dunia Turunkan Ego Dalam Menyelesaikan Konflik
Tribunnews.com/Chaerul Umam
Direktur Eksekutif The Yudhoyono Institute, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Chaerul Umam

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Direktur Eksekutif The Yudhoyono Institute, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyerukan agar para pemimpin dunia menurunkan ego masing-masing dalam menyelesaikan konflik.

Menurut Ketua Umum Partai Demokrat itu, setiap negara yang berkonflik seringkali agresif menghadapi perseturuan dengan negara lain.

Hal itu disampaikannya dalam acara Roundtable Discussion bertajuk "Geopolitik dan Keamanan Internasional, Ekonomi Global dan Perubahan Iklim", yang digelar The Yudhoyono Institute, di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Kamis (13/10/2022).

"Mari kita duduk bersama, kita menghindari ego masing-masing. Ini juga seruan tentunya kepada semua negara yang memiliki perilaku yang agresif dalam menyelesaikan konflik atau perseturuan geopolitik," kata AHY.

AHY menilai, dunia ini tak akan pernah sepi dari perselisihan satu sama lain.

Namun konflik itu harus diredam jangan sampai memicu perang terbuka yang bisa menelan korban jiwa.

BERITA TERKAIT

"Jangan sampai berujung perang terbuka yang mengakibatkan korban jiwa yang luar biasa, tragedi kemanusiaan di sana sini termasuk berpotensi pada hadirnya instabilitas di berbagai kawasan lainnya," ujar AHY

AHY pun menyinggung soal konflik Rusia dan Ukraina, yang dampaknya telah dirasakan seluruh dunia.

Baca juga: Sindir Klaim AHY, Sekjen PDI Perjuangan Hasto: Biarkan Dijawab Ketua DPC Kami

Dia tidak dapat membayangkan jika konflik atau perang tersebut terjadi di daratan Asia.

"Bayangkan kalau yang terjadi di daratan Eropa Timur dampaknya kita rasakan benar. Bagaimana kalau itu terjadi di Asia, di pekarangan rumah kita sendiri tentu akan lebih dahsyat lagi," tandas AHY.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas