Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Mamat Alkatiri Sebut Materi untuk Brigitta Lasut Dilontarkan Spontan

Komika Mamat Alkatiri menyebut apa yang dilakukanya terhadap Anggota Komisi I DPR RI Brigitta Lasut bukan merupakan roasting

Editor: Wahyu Aji
zoom-in Mamat Alkatiri Sebut Materi untuk Brigitta Lasut Dilontarkan Spontan
YouTube/Indonesia Lawyers Club, Instagram/hillarybrigitta
Hillary Brigitta Lasut (kiri) dan Mamat Alkatiri (kanan). 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Fahmi Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Komika Mamat Alkatiri menyebut apa yang dilakukanya terhadap Anggota Komisi I DPR RI Hillary Brigitta Lasut bukan merupakan roasting melainkan teknik Riffing.

Pria yang memiliki nama lengkap Mohammed Yusran Alkatiri itu mengatakan, sejak awal memang tidak ada pemberitahuan bahwa dirinya akan meroasting Brigitta Lasut.

"Jadi itu namanya teknik lain dalam Stand Up Rifing," kata Mamat, Selasa (18/10/2022).

Mamat menjelaskan, adapun Rifing yakni suatu materi yang ia lontarkan bersifat spontan atau dadakan, dalam hal ini materi yang ia sampaikan pada acara talkshow beberapa waktu lalu.

Dalam acara itu, beberapa kali kata Mamat ia melontarkan Rifting tersebut salah satunya untuk Fadli Zon yang juga berada di dalam acara tersebut.

"Kalau kita di hackling boleh, makanya beberapa kali bang Fadli Zon pegang mic dan menohok saling bercanda," sebutnya.

BERITA REKOMENDASI

"Masalahnya, panitia tidak menyiapkan kak Hillary disana, jadi itu bukan roasting tapi Rifing," lanjut Mamat.

Sebelumnya diberitakan, Anggota Komisi I DPR RI Fraksi Nasdem, Brigitta Lasut dan komika Mamat Alkatiri akhirnya sepakat untuk berdamai.

Hal itu terjadi setelah kedua belah pihak melakukan pertemuan di daerah Menteng, Jakarta Pusat, Senin (17/10/2022) kemarin.

Baca juga: Brigitta Lasut dan Mamat Alkatiri Sepakat Damai, Akhiri Kasus Pencemaran Nama Baik

Dalam pertemuan tersebut, Brigitta sudah mendapat pengakuan dari Mamat bahwa komika tersebut hanya bermaksud menghibur ketika mengisi acara di dalam acara talk show beberapa waktu lalu itu.

"Tetapi saya berharap sudah disepakati bahwa kedepan Mamat bisa menghibur tanpa perlu menjatuhkan harkat dan martabat perempuan," kata Brigitta, Selasa (18/10/2022).


Brigitta pun menjelaskan mengenai alasannya yang sempat melaporkan Mamat Alkatiri ke Polda Metro Jaya.

Politisi muda itu menyebut, sebagai perempuan ia tak ingin ada perempuan perempuan lain diluar sana ketika mengalamai hal serupa namun memilih untuk diam.

"Saya tidak akan mampu membiarkan perempuan sana ketika dianiaya dan dimaki-maki namun tetap tinggal diam, harus sabar harus telan mentah-mentah," sebutnya.

"Lama lama semua laki-laki menghalalkan cara bicara seperti itu kepada semua perempuan," lanjutnya.

Baca juga: Polda Metro Siap Terapkan Restorative Justice Jika Brigitta Lasut dan Mamat Alkatiri Putuskan Damai

Kini setelah mengganggap persoalan sudah selesai, Brigitta pun berencana mencabut laporan kepolisian pada hari ini di Polda Metro Jaya.

"Rencananya tim besok (hari ini) sudah cabut laporan. Tapi ya itu syaratnya Mamat harus sosialisasi harus edukasi masyarakat cara mengkritik yang baik dan cara berbicara ke perempuan yang tidak menyinggung," pungkasnya. 

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas