Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pendaftaran PPPK Guru 2022 Dibuka Hari Ini, Pantau Laman gurupppk.kemdikbud.go.id

Pendaftaran PPPK Guru dibuka hari ini, 25 Oktober 2022: Pantau Laman gurupppk.kemdikbud.go.id atau laman instansi untuk melihat pengumuman resmi.

Penulis: Yunita Rahmayanti
Editor: Siti Nurjannah Wulandari
zoom-in Pendaftaran PPPK Guru 2022 Dibuka Hari Ini, Pantau Laman gurupppk.kemdikbud.go.id
gurupppk.kemdikbud.go.id
Laman gurupppk.kemdikbud.go.id untuk cek pengumuman PPPK Guru 2022. Berikut ini jadwal PPPK Guru 2022. 

TRIBUNNEWS.COM - Pendaftaran PPPK Guru akan dibuka hari ini, Selasa (25/10/2022).

Pengumuman Seleksi PPPK Guru 2022 akan diumumkan melalui laman gurupppk.kemdikbud.go.id atau laman masing-masing instansi.

Pendaftaran PPPK Guru 2022 dilakukan secara online di laman SSCASN.

PPPK Guru 2022 diawali dengan Pengumuman Seleksi, kemudian dilanjut Pendaftaran dan Seleksi Administrasi hingga 9 November 2022.

Adapun pelamar PPPK Guru 2022 dibagi menjadi empat kategori, yaitu pelamar prioritas 1, 2, 3, dan pelamar umum.

Setiap kategori memiliki beberapa jadwal yang berbeda, berikut ini jadwalnya.

Baca juga: Kemendikbudristek Ajukan Formasi Guru ASN PPPK Tahun 2022 Lebih dari 319 Ribu Kuota

Jadwal Seleksi PPPK Guru 2022

Berita Rekomendasi

Berikut ini jadwal seleksi di laman gurupppk.kemdikbud.go.id

1. Pengumuman seleksi: 25 Oktober 2022

2. Pendaftaran seleksi (untuk semua pelamar) dan pengumuman penempatan untuk P1 (Prioritas 1): 25 Oktober - 7 November 2022

3. Seleksi administrasi (Prioritas 2, Prioritas 3, dan pelamar umum): 25 Oktober - 9 November 2022

4. Pengumuman hasil seleksi administrasi (Pelamar Prioritas 2, Prioritas 3, dan pelamar umum): 10 - 11 November 2022

5. Masa sanggah administrasi: 12 - 14 November 2022

6. Masa jawab sanggah administrasi: 15 - 18 November 2022

7. Pengumuman pasca masa sanggah: 20 November 2022

Baca juga: Kepsek dan Guru Apresiasi Praktik Sekolah Penggerak, Bikin Sekolah Makin Punya Nilai Tambah

8. Penilaian kesesuaian oleh pengawas, kepala sekolah, serta guru senior (Pelamar prioritas 2 dan 3): 21 - 22 November 2022

9. Penilaian kesesuaian oleh dinas pendidikan dan BKPSDM (Pelamar prioritas 2 dan 3): 23 - 27 November 2022

10. Pengolahan hasil penilaian kesesuaian (Pelamar prioritas 2 dan 3): 27 November - 7 Desember 2022

11. Pengumuman dan pemilihan formasi untuk pelamar umum: 8 - 12 Desember 2022

12. Pengumuman daftar peserta, waktu, dan tempat seleksi (Pelamar umum): 16 - 18 Desember 2022

13. Seleksi kompetensi (Pelamar umum): 19 - 24 Desember 2022

14. Pengolahan hasil seleksi (Pelamar umum): 24 Desember 2022 - 4 Januari 2023

15. Pengumuman hasil seleksi (Pelamar Prioritas 2, Prioritas 3, dan pelamar umum): 5-6 Januari 2023

16. Masa sanggah seleksi kompetensi: 7 - 9 Januari 2023

17. Masa jawab sanggah seleksi kompetensi: 10 - 16 Januari 2023

18. Pengumuman pasca masa sanggah: 26 Januari 2023.

Baca juga: Gus Halim Usul Status Pendamping Desa Ditingkatkan Jadi PPPK

Syarat Daftar PPPK Guru 2022

Ilustrasi guru di Sumsel. Sejumlah guru honorer antusias menyambut pembukaan penerimaan seleksi PPPK 2021.
Ilustrasi guru. (tribunsumsel.com/khoiril)

1. Warga Negara Indonesia (WNI);

2. Usia minimal adalah 20 tahun dan maksimal 59 tahun pada saat pendaftaran;

3. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana penjara 2 tahun atau lebih;

4. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai Pegawai Negeri Sipil, PPPK, Prajurit Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;

5. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik;

6. Memiliki sertifikat pendidik dan/atau kualifikasi Pendidikan dengan jenjang paling rendah S1 atau D4 sesuai dengan persyaratan;

7. Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan Jabatan yang dilamar;

8. Surat keterangan berkelakuan baik;

9. Persyaratan lain sesuai kebutuhan jabatan yang ditetapkan oleh menteri yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan, kebudayaan, ilmu pengetahuan dan teknologi.

(Tribunnews.com/Yunita Rahmayanti)

Artikel lain terkait PPPK Guru

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas