Kasus Ayah Bunuh Anak & Aniaya Istri di Depok: Pelaku Masih Incar 1 Orang Lagi, Punya Hubungan Darah
Seorang ayah menghabisi nyawa anak kandungnya sendiri di Perumahan Klaster Pondok Jatijajar, Tapos, Depok, Jawa Barat, Selasa (1/11/2022).
Editor: Malvyandie Haryadi
TRIBUNNEWS.COM, DEPOK - Tak hanya menargetkan anak kandung dan istrinya sendiri, pria di Depok berinisial RNA tersebut ternyata juga mengincar sosok lain. Berikut informasinya.
Seperti diberitakan, seorang ayah menghabisi nyawa anak kandungnya sendiri di Perumahan Klaster Pondok Jatijajar, Tapos, Depok, Jawa Barat, Selasa (1/11/2022).
Tak hanya anak kandung, pelaku dilaporkan turut menyerang istrinya hingga korban dalam kondisi kritis.
Peristiwa tersebut terjadi saat anak akan berangkat sekolah dan memakai seragam SD. Kronologi lengkapnya.
Informasi yang dihimpun di lapangan menyebutkan, RNA ternyata belum puas dan masih masih menargetkan seorang lagi yang tidak lain adik kandungnya sendiri.
Hal ini diungkapkan oleh Eka, tetangga sekaligus saksi di lokasi kejadian kepada wartawan.
"Dia masih ngincar satu lagi adiknya, adik kandungnya itu, dia (pelaku) belum puas," katanya.
Menurut Eka, pelaku keluar dari dalam rumah sambil menenteng anaknya paling kecil yang masih berusia 1,5 tahun di tangan kiri, dan golok di tangan kanannya.
Baca juga: Pedagang Sayur Ungkap Kengerian Ketika Menemukan Anak dan Istri yang Dibacok Suami di Depok
Warga yang melihat hal tersebut pun langsung mengamankan pelaku, dan mengambil anaknya yang masih kecil.
"Pelaku sempat kami ajak ngopi karena biar tenang, bukan gimana-gimana. Karena kan masih ada yang diincar satu lagi katanya," tutur Eka.
"Dia (pelaku) bilang gua sudah puas bunuh dua setan, tinggal setan satu lagi," timpalnya.
Terkini, pelaku sudah diamankan di Polres Metro Depok dan tengah menjalani pemeriksaan intensif terkait motif aksi kejinya tersebut.
Tetangga sekitar sekaligus saksi di lokasi kejadian, Eka, menceritakan detik-detik subuh mencekam yang terjadi dilingkungannya.
Ia mendengar jeritan 'astagfirullah hal adzim' dari dalam rumah pelaku pada sekira pukul 05.10 WIB.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.