Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
DOWNLOAD
Tribun

Presiden Joe Biden hingga Presiden Korsel Tiba di Bali Hadiri KTT G20, Jokowi: Ini Menggembirakan

Sejumlah pemimpin negara G20 berdatangan di Bali untuk menghadiri KTT G20, termasuk Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden Minggu (13/11/2022).

Penulis: Suci Bangun Dwi Setyaningsih
Editor: Arif Fajar Nasucha
zoom-in Presiden Joe Biden hingga Presiden Korsel Tiba di Bali Hadiri KTT G20, Jokowi: Ini Menggembirakan
Dok. Sekretariat Presiden
Presiden Joko Widodo tiba di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali, pada Minggu (13/11/2022). Sejumlah pemimpin negara G20 mulai berdatangan di Bali untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 sejak Minggu (13/11/2022) siang. 

TRIBUNNEWS.COM - Sejumlah pemimpin negara G20 mulai berdatangan di Bali untuk menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 sejak Minggu (13/11/2022) siang.

Kehadiran para pemimpin dunia di Bali ini untuk mengikuti KTT G20 yang digelar pada Selasa-Rabu (15-16/11/2022) di Bali.

Sejumlah pemimpin negara yang sudah tiba di Bali, yakni Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden dan Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol beserta istri Kim Keon-hee.

Dikutip dari tayangan video di kanal YouTube Sekretariat Presiden, Senin (14/11/2022), Presiden Biden tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai menggunakan pesawat kepresidenan AS.

Presiden Joe Biden tiba di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai pada Minggu (13/11/2022), sekira pukul 21.46 Wita.

Joe Biden disambut langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno.

Setelah turun dari pesawat, Joe Biden juga disambut dengan pertunjukan tari pendet khas Bali.

Presiden Amerika Serika tJoe Biden tiba menumpang Air Force One itu mendarat dengan mulus di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kabupaten Badung, Bali pada Minggu (13/11/2022) pukul 21.45 WITA.
Presiden Amerika Serika tJoe Biden tiba menumpang Air Force One itu mendarat dengan mulus di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Kabupaten Badung, Bali pada Minggu (13/11/2022) pukul 21.45 WITA. (Istimewa/Kompas TV)
Berita Rekomendasi

Setelah kedatangan Joe Biden, tampak Presiden Korea Selatan Yoon Suk-yeol beserta istri Kim Keon-hee mendarat sekitar pukul 22.30 Wita.

Keduanya disambut langsung oleh Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian.

Selain pemimpin negara, sejumlah pemimpin organisasi internasional juga sudah tiba di Bali.

Mereka, yakni Executive Chairman World Economic Forum (WEF) Klaus Schwab yang tiba sekitar pukul 18.56 Wita dan disambut langsung oleh Gubernur Bali I Wayan Koster.

Selain itu, Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov datang setelah Klaus Schawab.

Menlu Rusia disambut oleh Menteri BUMN Erick Thohir.

Kemudian, Menteri Luar Negeri Meksiko Marcelo Ebrard Casaubon telah tiba di Bali dan disambut oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi.

PM Jepang Fumio Kishida telah mendarat di Bali Indonesia, Minggu (13/11/2022) untuk menghadiri pertemuan KTT G20 di Bali yang berlangsung mulai Selasa (15/11/2022).
PM Jepang Fumio Kishida telah mendarat di Bali Indonesia, Minggu (13/11/2022) untuk menghadiri pertemuan KTT G20 di Bali yang berlangsung mulai Selasa (15/11/2022). (Istimewa)

Sementara itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengkonfirmasi, bahwa 17 pemimpin negara G20 akan hadir pada gelaran KTT tahun ini.

Presiden mengatakan, ia mendapat laporan KTT 20 sudah siap sepenuhnya.

Untuk itu, Presiden Jokowi mengaku sangat gembira.

“Ini sangat menggembirakan di tengah masa yang sangat sulit seperti sekarang ini."

"Apalagi Presiden Joe Biden dan Presiden Xi Jinping juga akan hadir. Indonesia terus memperjuangkan perdamaian dunia serta menjadi bagian dari solusi berbagai krisis dan pemulihan ekonomi,” katanya di Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai setelah mendarat dari Kamboja, Minggu (13/11/2022), dilansir Setkab.go.id.

Sebagai informasi, Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 akan digelar di Bali pada 15-16 November 2022.

Sebanyak 17 kepala negara anggota G20 akan hadir, sementara tiga kepala negara akan absen.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marinves), Luhut Binsar Pandjaitan, mengungkapkan akan ada 12.750 orang yang hadir ke Bali terkait KTT G20.

Mereka terdiri dari delegasi negara, jurnalis hingga utusan lembaga internasional.

Presiden Joko Widodo dan Presiden UEA Mohammed bin Zayed Al-Nahyan meresmikan Masjid Raya Sheikh Zayed Al-Nahyan di Solo, Senin (14/11/2022).
Presiden Joko Widodo dan Presiden UEA Mohammed bin Zayed Al-Nahyan meresmikan Masjid Raya Sheikh Zayed Al-Nahyan di Solo, Senin (14/11/2022). (Tangkapan Layar Youtube Sekretariat Presiden)

Pimpinan Negara yang Hadiri KTT G20

Berikut ini kepala negara yang akan hadir di KTT G20, sebagaimana yang diberitakan Tribunnews.com:

- Presiden Amerika Serikat Joe Biden

- Presiden China Xi Jinping

- Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau

- Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak

- Perdana Menteri Italia Giorgia Meloni

- Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz Al Said

- Presiden Korea Selatan Yoon Suk Yeol

- Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan

Baca juga: Wakili Vladimir Putin di KTT G20, Menlu Rusia Sergey Lavrov Tiba di Bali Tadi Malam

- Presiden Argentina Alberto Fernandez

- Perdana Menteri Australia Anthony Albanese

- Perdana Menteri India Narendra Modi

- Presiden Afrika Selatan Cyril Ramaphosa

- Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida

- Kanselir Jerman Olaf SchSchol

(Tribunnews.com/Suci Bangun DS, Kompas.com/Dian Erika Nugraheny)

Simak berita lainnya terkait KTT G20 Bali

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Klik Di Sini!
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas